TRIBUNJUALBELI.COM - Evelyn Nada Anjani tak memungkiri adanya percekcokan dalam rumah tangga yang ia bangun bersama artis peran yang juga komedian Aming Sugandhi.
"Pertengkaran hanya beberapa kali itu pun. Saya kaget dan bingung, karena kalau ada perceraian kenapa harus ada pernikahan," kata Evelyn saat menggelar jumpa pers di kantor kuasa hukumnya, Henry Indraguna di Belleza, Permata Hijau, Jakarta Selatan, Jumat (3/3/2017).
Evelyn mengatakan bahwa penyebab percekcokan di antara mereka adalah hal-hal yang sepele.
"Masalah sepele sebenarnya. Makannya saya kaget karena hanya benar-benar masalah yang sepele. Tapi karena saya cinta sama dia, saya percaya sama dia sampai hakim memutuskan," ucapnya lagi.
Aming dan Evelyn menikah di Bandung pada 4 Juni 2016 lalu.
Pernikahan yang baru berjalan selama delapan bulan ini terancam kandas setelah Aming memutuskan untuk mengajukan permohonan cerai atas Evelyn di Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada Jumat (3/3/2017).
Dokumentasi pernikahan Aming Evelyn
Evelyn: Saya Tak Percaya Aming Ajukan Cerai
Istri Aming Sugandhi, Evelyn Nada Anjani, mengaku masih tidak percaya dengan langkah suaminya mengajukan talak cerai.
Simak: Ingin Tampil Kece Dengan Gaun Girls? Ini Tips Triknya
"Masih tidak percaya. Karena dari awal saya tidak ada niat sama sekali untuk berpisah dari dia (Aming)," ujar Evelyn di kantor kuasa hukumnya, Henry Indraguna, di Belleza, Permata Hijau, Jakarta Selatan, Jumat (3/3/2017).
Dengan suara bergetar menahan tangis, Evelyn menegaskan bahwa ia masih mencintai pria yang menikahinya pada 4 Juni 2016 lalu itu.
"Saya sangat benar-benar masih enggak bisa percaya keputusan suami saya. Karena saya masih cinta sekali, sayang sekali. Karena pernikahan kita bagi saya adalah ibadah," ucapnya.
"Dan pernikahan ini memang harus dipertahankan untuk jadikan kita lebih baik ke depannya," imbuh Evelyn sembari menitikkan air mata.
Diberitakan sebelumnya, Aming mengajukan permohonan cerai terhadap Evelyn di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Jumat (3/3/2017).
(Kompas.com/Dian Reinis Kumampung)

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!