zoom-in lihat foto Cari Mobil LCGC? Cek Harga Honda Brio Per Desember 2023
ilustrasi harga mobil Honda Brio | Tribunnews.com

TRIBUNJUALBELI.COM - Apakah kamu sedang cari mobil?

Yap, memiliki mobil tentu jadi keinginan setiap orang.

Kendaraan roda empat ini tentu memudahkan para pengendaranya.

Berpergian dengan menggunakan mobil dapat melindungi dari panas terik juga hujan badai.

Di bursa mobil, banyak sekali ditawarkan mobil dengan harga yang sangat beragam, salah satunya Honda Brio.

Honda Brio terlahir di pasar otomotif Indonesia, dengan dua segmen yang berbeda sebagai pilihan untuk konsumen.

Baca Juga: Hanya Rp 100 Jutaan di Akhir Tahun, Cek Harga Deretan Mobil Murah Mulai Toyota hingga Wuling per Desember 2023

eno tjb
tjb blogtjb blogtjb blogtjb blogtjb blog
Honda Brio E CBU 1.3 Automatic 2013, Surat Lengkap, Pajak On Bisa Kredit - Sukoharjo
Rp 119,000,000.00
jawa-tengah

Brio yang menjadi salah satu tulang punggung penjualan Honda punya varian Satya untuk mengisi segmen Low Cost Green Car (LCGC).

Sedangkan varian RS pada Honda Brio didapuk untuk mengisi kelas Small Hatchback.

Dilansir dari GridOto.com, Honda Brio yang dijual saat ini terakhir kali mendapatkan penyegaran pada awal Mei 2023 lalu.

Ubahan untuk Honda Brio Satya meliputi penggunaan grill dan bumper belakang baru, serta pelek alloy 14 inci dengan model baru.

2 dari 3 halaman

Sementara untuk varian RS, ubahannya adalah lampu depan LED, grille depan dan fog lamp baru, spion retractable, smart entry system serta head unit baru.

Selain itu, Honda Brio facelift 2023 mendapatkan dua pilihan warna baru yakni Electric Lime Metallic yang ditawarkan untuk seluruh tipe.

Untuk spesifikasinya, Honda Brio masih dipersenjatai mesin yang sama berkode L12B berkapasitas 1.199 cc 4 silinder i-VTEC.

Mesin tersebut diklaim sanggup menghasilkan tenaga sebesar 88 dk pada 6.000 rpm dan torsi 110 Nm pada 4.800 rpm.

Tenaga dari mesin disalurkan melalui transmisi Continuously Variable Transmission (CVT) dan manual 5-percepatan ke roda depan alias front wheel drive (FWD).

Adapun harga Honda Brio pada awal Desember 2023 ini dijual mulai Rp 165,9 juta tipe S M/T on the road (OTR) Jakarta.

Baca Juga: Cek Harga Mobil Baru Suzuki Jimny Per Awal Desember 2023

JualMobilHonda
tjb blogtjb blogtjb blog
Mobil Honda Brio Baru DP Rendah dan Banyak Promo - Kediri Kota
Rp 168,000,000.00
jawa-timur

Lalu untuk tipe tertingginya yakni RS CVT dibanderol Rp 246,9 juta OTR Jakarta.

Berikut update daftar harga Honda Brio periode Desember 2023 dihimpun dari situs resmi honda-indonesia.com:

Tipe Harga

Satya S M/T Rp 165,9 juta

Satya E M/T Rp 180,6 juta

Satya E CVT Rp 194,1 juta

RS M/T Rp 236,9 juta

RS CVT Rp 246,9 juta

3 dari 3 halaman

Artikel ini telah tayang dilaman GridOto.com dengan judul Cek Harga Mobil Baru Honda Brio Akhir Tahun 2023, Dijual Mulai Segini

Selanjutnya