TRIBUNJUALBELI.COM – Memasuki bulan Desember 2023, pastinya sejumlah bantuan sosial (bansos) yang telah direncanakan memasuki tahap pencairan bulan Desember 2023.
Bansos-bansos yang dicairkan ini tentunya ditujukan untuk membantu keluarga di Indonesia yang membutuhkan.
Lantas bantuan apa saja yang akan cari pada Bulan Desember 2023? Simak pembahasannya berikut ini.
Pemerintah kembali menyalurkan sejumlah bantuan sosial (bansos) pada Desember 2023 ini.
Beberapa bantuan tersebut antara lain Bantuan Langsung Tunai (BLT) El Nino, Bantuan Sosial (Bansos) Beras 10 Kg, Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT), KJP Plus Tahap 2, dan Program Keluarga Harapan (PKH).
Untuk informasi terkait, berikut ini merupakan 5 bansos yang direncanakan cair di Bulan Desember 2023, diantaranya:
1. BLT El Nino
Tujuan dari bantuan BLT El Nino ini adalah untuk menjaga daya beli masyarakat di tengah kemarau panjang yang berdampak pada kehidupan sehari-hari.
Besaran BLT El Nino ini yaitu sebesar Rp400.000 yang pencairannya terbagi menjadi dua tahap.
Artinya, bagi penerima BLT El Nino ini akan mendapatkan Rp200.000 pertama di bulan November ini.
Untuk cara mengecek siapa saja penerima BLT ini, kamu bisa mengeceknya di artikel berikut ini.
Beli Disini Custom Kardus Hampers Sembako Standar SW Sablon Baru
2. Bansos Beras 10 Kg
Diketahui bahwa bantuan sosial atau bansos Beras 10 KG ini sudah disalurkan kepada para penerima manfaat pada bulan September 2023.
Namun, sekarang diperpanjang hingga akhir tahun 2023.
Sasaran target penerima juga sama dengan tahap yang pertama yakni menyasar 21,3 juta keluarga penerima manfaat (KPM) di 34 provinsi dengan jumlah total beras mencapai 640.000 ton.
Sebelumnya, bantuan beras 10 kg tersebut hanya disalurkan selama 3 bulan, yakni September, Oktober, dan November.
Pemerintah akan melanjutkan bantuan sosial atau bansos pangan hingga tahun 2024 mendatang.
3. Program Keluarga Harapan (PKH)
Sesuai dengan jadwal yang sudah ada, pencairan bansos PKH di bulan November akan memasuki pencairan tahap 4 bulan kedua.
Bagi yang sudah terdaftar sebagai penerima PKH, dana akan otomatis disalurkan ke rekening yang terdaftar.
Sebagaimana diketahui, dalam bansos PKH terdiri dari 7 kategori penerima dengan besaran atau nominal bantuan BLT yang berbeda-beda.
Beli Disini Kardus Karton Box Polos Packing 30x25x20 Cm
Namun dari 7 kategori penerima tersebut, dalam 1 keluarga penerima manfaat (KPM) maksimal hanya ada 4 kategori saja.
Adapun penyaluran bansos PKH ini melalui bank anggota Himpunan Bank Negara (HIMBARA) yaitu BNI, BRI, Bank Mandiri, dan BTN serta pengurus PKH.
Nominal bantuan yang diterima setiap penerima PKH berbeda-beda, tergantung kriterianya.
4. Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT)
BLT BPNT merupakan program dari Kementerian Sosial untuk memberikan bantuan dalam bentuk uang tunai guna memenuhi kebutuhan pangan masyarakat yang membutuhkannya.
Penerima bantuan akan mendapatkan uang sebesar Rp400 ribu yang mencakup pencairan dua bulan sekaligus.
Sama seperti PKH, BLT BPNT pun disalurkan melalui bank HIMBARA atau PT Pos Indonesia.
5. KJP Plus Tahap 2
KJP Plus merupakan bantuan pendidikan dari Pemerintah Provinsi DKI Jakarta untuk jenjang SD, SMP, SMA, SMK dan sederajat.
KJP Plus tahap 2 tahun 2023 sudah mulai cair pada November dan akan dilanjutkan pada bulan Desember 2023 ini.
Penerima bantuan KJP Plus Tahap 2 tahun 2023 akan menerima bantuan mulai dari Rp135 ribu sampai yang tertinggi Rp450 ribu.
Bansos pendidikan KJP plus tahap 2 tahun 2023 akan dicairkan melalui rekening bank DKI di setiap KPM siswa penerima.
Nah itu dia merupakan 5 bantuan yang akan cair di Bulan November 2023, semoga bermanfaat! (*)
(Pramanuhara/TribunJualbeli.com)
























Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!