zoom-in lihat foto Jangan Langsung Panik, Pahami 7 Langkah Ini agar Tetap Aman Meski Terjebak di Lift
Ilustrasi terjebak di lift/ Jangan Langsung Panik, Pahami 7 Langkah Ini agar Tetap Aman Meski Terjebak di Lift. (theelevator)

TRIBUNJUALBELI.COM – Fasilitas lift sudah familiar kita temui di berbagai ruang publik seperti bandara, rumah sakit, mall, hotel, perkantoran dan gedung-gedung bertingkat lainnya.

Kegunaan lift sebagai sarana pengangkut yang dapat mempermudah aktivitas kita, namun tak heran ada orang yang segan menaiki lift karena trauma lift tiba-tiba rusak atau error.

Jika menghadapi lift rusak tersebut, lalu hal apa yang perlu kita lakukan agar tetap aman? Yuk simak pembahasannya berikut ini.

Baca Juga: 7 Nyawa Melayang Akibat Anjloknya Lift Sekolah Az Zahra Lampung, Ini Cara Krusial Menyelamatkan Diri Jika Lift Jatuh

Seringkali kasus lift error atau rusak seperti tak mau terbuka ditemukan, ntah karena human error (kelalaian manusia), kondisi mesin yang rusak atau kurang maintenance atau ketika terjadi bencana.

Jika terjadi, hal ini tentunya membuat orang-orang panik dan kebingungan harus melakukan apa.

Supaya kamu tetap selamat, berikut ini merupakan 7 tips yang bisa kamu terapkan apabila kamu terjebak di dalam lift agar tetap merasa aman.

MTMN Official
tjb blogtjb blogtjb blog
Persewaan Lift Barang 1 Kabin Proyek - Jambi
Rp 7,000,000.00
jambi

Tips Aman Saat Terjebak di Lift

1. Tetap tenang dan jangan panik

Jika terjebak di lisft yang tiba-tiba berhenti beroperasi memang sangat mengagetkan dan cenderug bisa membuatmu panik.

2 dari 4 halaman

Tapi kamu perlu mengontrol dirimu agar jangan keterusan panik, apalagi jika kamu terjebak sendirian.

Panik hanya akan membuat kamu melakukan aksi berbahaya.

Bernapaslah dengan pelan-pelan, dan tenangkan sejenak pikiran guna memikirkan langkah berikutnya.

Beli Disini Lift Rumah Panoramic Homelift Jual Lift Rumah Jual Homelift

2. Jangan Buka Paksa Pintu Lift

Terjebak dalam lift terutama bersama banyak orang akan menimbulkan kondisi sesak dan hawa panas.

Ini bisa membuatmu ingin cepat-cepat mengeluarkan diri.

Tapi kamu nggak boleh buka pintu lift dengan menggeser secara paksa karena hal ini berbahaya.

Apalagi jika pintu lift terbuka tidak tepat pada lantai dan kamu memaksa keluar, sangat berbahaya karena lift bisa saja tiba-tiba bergerak lagi.

Mitra Teknik Makmur Official
tjb blogtjb blogtjb blogtjb blog
Sewa Lift Barang 2 Kabin Solusi Optimal untuk Pengerjaan Proyek Besar - Kendal
Rp 14,500,000.00
jawa-tengah

3. Pastikan Kembali Permasalahan Lift Berhenti

3 dari 4 halaman

Tekan tombol buka dan lihat apakah lift terbuka.

Jika tidak ada respons, cobalah menekan tombol lantai lainnya.

Karena bisa jadi kerusakan pada satu pintu namun tidak dengan pintu yang lainnya.

Jika ketiga tombol ini tak berfungsi, jangan menekannya terus-menerus karena bisa memperparah kerusakan.

4. Pencet Tombol Alarm Darurat

Tekan tombol alarm dan tunggu sampai panggilanmu direspons.

Beberapa lift punya tombol dengan gambar bel alarm, sementara yang lain bergambar telepon.

Seseorang yang bertanggung jawab atas situasi tersebut akan menjawab dan memberimu instruksi lebih lanjut.

5. Telepon Nomor Darurat, Jika Alarm Darurat Tak Berfungsi

Nah, kondisi terburuknya nih kalau tombol di dalam lift rusak, kamu bisa memanfaatkan koneksi internet di telepon genggam untuk membuat panggilan darurat ke pihak lain.

4 dari 4 halaman

Beberapa nomor yang dapat dihubungi ialah resepsionis gedung, atau nomor telepon darurat di Indonesia, yaitu 112 untuk Layanan Keadaan Darurat, 110 untuk polisi, dan 115 untuk SAR.

Beli Disini Penutup Lubang Bawah Pintu Raven RP17 Coklat Door Bottom Seal

6. Kurangi Berbicara

Di dalam lift, oksigen sangat terbatas. Jadi jangan terlalu banyak berbicara atau melakukan kegiatan yang tak perlu.

Duduk dan diam sambil menunggu bantuan bisa menjadi cara menghemat asupan oksigen.

7. Pindah ke Bagian Belakang Lift

Setelah menghubungi petugas dan menunggu pertolongan, kamu bisa berpindah ke bagian belakang lift.

Namun sebelumnya pastikan pintu lift tidak berada di dua sisi, ya.

Berpindah ke bagian belakang lift tak akan menghalangi pekerjaan petugas yang mencoba membuka pintu lift.

Mitra Teknik Makmur Official
tjb blogtjb blogtjb blogtjb blog
Sewa Lift Barang 1 Kabin Muat dan Angkat Material dengan Aman - Surabaya
Rp 7,500,000.00
jawa-timur

Nah itu dia merupakan langkah-langkah atau tips yang perlu kamu terapkan apabila tiba-tiba terjebak di dalam lift.

Jangan melakukan hal-hal yang semmbarangan, karena dapat membahayakan dirimu sendiri. (*)

(Pramanuhara/TribunJualbeli.com)

Selanjutnya