zoom-in lihat foto 6 Wangi Aromaterapi untuk Redakan Stres dan Buat Tubuh Rileks
Wangian untuk redakan stres dan relaksasi tubuh | foto pvproductions/freepik

TRIBUNJUALBELI.COM - Aromaterapi dengan minyak esensial telah terbukti membawa banyak manfaat baik untuk tubuh.

Penelitian menunjukkan bahwa aromaterapi memang memberikan efek pada otak dan dapat mengubah perilaku.

Minyak esensial telah digunakan selama berabad-abad untuk menyembuhkan penyakit fisik dan mental.

Di antara manfaat yang dilaporkan adalah meningkatkan daya ingat dan perhatian , menciptakan efek menenangkan, mencegah peradangan dan penyakit, dan banyak lagi.

Grosir Herbal Dan Kecantikan
tjb blogtjb blogtjb blogtjb blogtjb blogtjb blogtjb blogtjb blogtjb blogtjb blog
 
 
Olaif Essential Oil - 100% Pure & Natural - 10 ml - Aromatherapy - Eucalyptus - Jakarta Pusat
Rp 70,000.00
dki-jakarta

Aromaterapi juga dapat memengaruhi kadar hormonal dan mengatur sistem saraf, sehingga meningkatkan perasaan rileks dan meredakan stres.

Bagaimana Aroma dapat Mempengaruhi Kesehatan Mental?

Pakar perawatan kulit alami, Sarah Villafranco, M.D. mengatakan, indra penciuman kita memiliki ujung saraf yang berkaitan dengan sistem di otak.

"Ujung saraf ketika terhubung dengan molekul aroma, maka sarafnya akan mengaktifkan pesan dengan cepat ke bagian utama otak yang mengontrol emosi, memori dan kesenangan,"

"Hubungan antara aroma dan emosi sangatlah cepat. Itulah sebabnya aromaterapi bisa menjadi alat yang ampuh (memberikan efek relaksasi)," paparnya.

Melansir beberapa sumber, berikut 6 wangi aromaterapi yang dapat meredakan stres dan membuat tubuh rileks.

Grosir Herbal Dan Kecantikan
tjb blogtjb blogtjb blogtjb blogtjb blogtjb blogtjb blogtjb blogtjb blogtjb blog
 
 
Paket Essential Oil Sejuta Umat Lavender Peppermint Eucalyptus - Jakarta Pusat
Rp 137,000.00
dki-jakarta
2 dari 4 halaman

1. Chamomile

Minyak esensial chamomile telah digunakan selama berabad-abad sebagai obat alami untuk mengatasi kecemasan dan masalah tidur.

Chamomile mengandung senyawa yang meredakan kejang otot, ketegangan, dan ketidaknyamanan.

2. Cedarwood

Aroma menenangkan dari minyak esensial cedarwood terkenal dapat mengurangi stres berbahaya dan meredakan ketegangan.

Wangi aromaterapi cedarwood akan membuat tubuh lebih rileks, membantu menjernihkan pikiran, dan selanjutnya mendorong timbulnya kualitas tidur yang bersifat restoratif dan reparatif.

3. Rosemary

Rosemary terbukti memiliki efek positif pada suasana hati.

Rosemary dapat menurunkan kadar kortisol, yang dapat membantu meredakan kecemasan dan stres.

Penelitian menemukan bahwa rosemary memiliki sifat pereda nyeri, antiinflamasi, antikejang, anticemas, dan meningkatkan daya ingat saat dihirup.

3 dari 4 halaman

Senyawa dalam rosemary, khususnya asam rosmarinic dan asam karnosat, berpotensi memperbaiki gejala kecemasan hingga depresi. 

4. Lavender 

Lavender merupakan aroma yang familier dan sangat populer bagi banyak orang.

Minyak esensial lavender memancarkan aroma tenang yang dapat memberi rasa damai dan rileks.

Beberapa penelitian menunjukkan bahwa wangi lavender juga dapat meningkatkan kualitas tidur dan menurunkan kecemasan dan nyeri pada pasien rumah sakit pasca operasi.

5. Bergamot

Minyak esensial bergamot mengandung linalool yang dapat membantu mengurangi tekanan darah dan kecemasan.

Seorang dokter yang fokus pada herbal dan nutrisi di Amerika Serikat, Dr. Mariza Snyder, D.P mengatakan, minyak esensial bergamot memiliki aroma yang kaya dan menenangkan.

"Menghirup aroma bergamot dikaitkan dengan perasaan positif dan pikiran yang seimbang," jelasnya.

6. Serai

4 dari 4 halaman

Meskipun dikenal sebagai salah satu rempah untuk beragam masakan khas Indonesia, serai juga memiliki manfaat aromaterapi untuk menghilangkan stres.

Sedikit minyak esensial serai akan menghasilkan efek yang menyegarkan dan membangkitkan semangat.

Meskipun penggunaannya dalam konteks medis belum terdokumentasi dengan baik, sebuah penelitian menunjukkan bahwa minyak esensial serai dapat mengurangi kecemasan dan ketegangan ketika dicium.

Itulah 6 wangian minyak esensial yang bisa meredakan stres dan relaksasi tubuh.

Cobalah memasang aromaterapi dengan wangi-wangi di atas saat kamu sedang bersantai di rumah.(*)

Selanjutnya