TRIBUNJUALBELI.COM - Menjual motor bekas langsung ke dealer atau showroom adalah pilihan pertama yang bisa kamu lakukan.
Cara kedua adalah dengan melakukan iklan di koran. Namun, cara ini sudah tidak efektif lagi mengingat semakin sedikit orang yang rutin membaca koran.
Karena itu, cara paling mudah adalah dengan memanfaatkan situs dan media online untuk menjual motor bekasmu.
Cara ini akan membantu mempromosikan motor bekasmu secara lebih luas, sehingga akan lebih cepat laku.
Berikut 5 cara menjual motor bekas di situs online yang bisa kamu ikuti agar cepat laku.
Tentukan harga jual terbaik
Kamu bisa menentukan harga jual terbaik setelah melakukan survey pasar, lakukanlah secara online di berbagai platfrom agar lebih mudah.
Pantaulah harga pasaran untuk motor bekas sejenis, seperti dari merk, tahun, atau kondisi motornya.
Perhatikan juga selisih harga dari berbagai daerah, harga motor bekas di daerah satu dan lain bisa berbeda.
Setalah mengetahui harga pasaran, kamu bisa menentukan harga jual motor bekasmu.
Berikan harga sedikit di bawah pasar, misalnya sekitar Rp 50 ribu atau hingga Rp 100 ribu lebih murah.
Hal ini akan membuat calon pembeli lebih melirik motor bekasmu dibanding milik orang lain.
Pilih situs jual beli yang tepat
Pilih situs jual beli yang tepat adalah kunci utama agar motor bisa cepat terjual.
Ada berbagai situs dan media online yang dapat dimanfaatkan, seperti Tribunjualbeli.com.
Kamu bisa berjualan langsung dengan memasang iklan secara mudah dan gratis, tentunya akan mencakup pasar yang luas.
Jangan lupa untuk memberitahu keluarga, teman, atau komunitas, siapa tahu ada yang tertarik untuk membeli.
Upload foto atau video terbaik
Saat melakukan pasang iklan, pastikan kamu sudah menyiapkan foto atau video terbaik dari motor bekasmu.
Foto atau video yang kamu upload akan menjadi gambaran bagi calon pembeli.
Jadi, pastikan foto atau video yang digunakan dalam iklan jual motor bekas bisa memperlihatkan kondisi terbaik motor bekasmu.
Dan, pastikan juga foto tersebut bisa menunjukkan semua detail motor dari berbagai sudut, termasuk bagian depan, samping, dan belakang.
Jika ada modifikasi khusus, tambahkan juga foto detailnya.
Perhatikan waktu pemasangan iklan
Selain menentukan harga jual motor bekas, memperhatikan waktu yang tepat untuk menjualnya juga tak kalah penting.
Hal ini kerena harga jual motor bekas bisa naik-turun tergantung kondisi pasar.
Jadi, perhatikan waktu beberapa bulan atau minggu terakhir sebelum memasang iklan motor bekasmu.
Namun, jangan juga menunda terlalu lama untuk mengiklankan, sebab harga barang bekas cenderung terus turun seiring berjalannya waktu.
Hati-hati dalam bertransaksi
Yang terakhir, ketika sudah bertemu dengan calon pembeli yang tepat, pastikan untuk bertemu secara langsung di tempat yang 'kondusif'.
Hal ini menjadi penting mengingat banyaknya modus kejahatan dan penipuan. Tak hanya pembeli, penjual pun mungkin saja kena tipu oknum nakal.
Bila memungkinkan, pilihlah tempat bertemu yang familiar, misalnya di rumah sendiri atau di tempat umum yang ramai.
Ekstra hati-hati dalam segala jenis transaksi, termasuk jual beli motor bekas, akan menutup kemungkinan terburuk yang ada.(*)

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!