zoom-in lihat foto Wajib Tahu, Ini 5 Cara Mengatasi Telinga Kemasukan Air dengan Aman
Cara mengatasi telinga kemasukan air | Gambar telinga berdengung (Tribun-medan.com)

TRIBUNJUALBELI.COM - Telinga kamu pernah kemasukan air dan merasa berdengung?

Peristiwa ini pasti pernah dialami banyak orang.

Walaupun tidak menjadi masalah yang serius, tapi mengganggu kegiatan sehari-hari loh.

Oleh sebab itu kamu wajib tahu cara mengatasinya.

Dilansir dari Nova.id, yuk simak cara mengatasi telinga kemasukan air dengan aman.

Baca juga: Telinga Tidak Sengaja Kemasukan Air saat Berenang ataupun Mandi, Bagaimana Cara Mengatasinya?

1. Miringkan Kepala dan Lompat Kecil

Cara mengatasi telinga kemasukan air yang pertama adalah dengan memiringkan kepala sembari lompat kecil.

Kamu cukup berdiri dan memiringkan kepala ke arah telinga yang kemasukan air.

Ketika memiringkan kepala, lakukan gerakan lompat kecil, sembari tarik daun telinga secara perlahan agar saluran telinga menjadi lebih terbuka sehingga air dapat keluar dengan mudah.

2 dari 4 halaman

2. Menggerakkan Rahang dan Mulut

Cara satu ini dipercaya ampuh mengatasi telinga yang kemasukan air secara efektif.

Lakukan gerakan buka tutup mulut secara lebar seperti saat menguap.

Rahang yang meregang saat menguap diketahui mampu membantu melegakan saluran telinga yang tersumbat sehingga dapat mendorong air keluar.

3. Pakai Pengering Rambut

Mengatasi telinga kemasukan air selanjutnya adalah dengan menggunakan pengering rambut.

Panas dari pengering rambut atau hair dryer dapat membantu menguapkan air di dalam saluran telinga kamu.

Nyalakan pengering rambut ke pengaturan terendah.

Pegang pengering rambut dengan jarak sekitar satu kaki dari telinga dan gerakkan dengan gerakan maju mundur.

Lakukan cara ini sambil menarik daun telinga, biarkan udara hangat berhembus ke dalam telinga..

3 dari 4 halaman

4. Berbaring Miring

Seperti yang diketahui, air akan mengalir menuju tempat yang lebih rendah karena adanya gaya gravitasi.

Oleh karena itu, saat telinga kemasukan air, cobalah berbaring ke sisi telinga yang kemasukan air.

Biasanya, air yang terjebak pada saluran telinga dapat keluar setelah berbaring miring selama beberapa menit.

5. Kunyah Permen Karet

Cara mengatasi telinga kemasukan air yang satu ini hampir mirip dengan teknik menggerakkan rahang dan mulut.

Biasanya air yang masuk ke telinga akan terjebak di bagian tabung eustachius.

Bagian tersebut merupakan salah satu bagian dari telinga bagian dalam.

Untuk membantu membebaskan air dengan mudah, kamu dapat melakukan gerakan mengunyah dengan permen karet.

Biar lebih maksimal, mengunyahlah permen karet sembari memiringkan kepala agar air makin mudah keluar.

4 dari 4 halaman

Artikel ini telah tayang di Nova.id dengan judul "Jangan Panik! Lakukan 5 Cara Ini untuk Mengatasi Telinga Kemasukan Air, Dijamin Tak Berdengung Lagi"

Selanjutnya