zoom-in lihat foto Mulai 4 Juta per Bulannya, Ini Harga Sewa Ruko di Mall Sekitar Jakarta
Belanja di mall tidak ditinggalkan, karena masih banyak orang yang hobi berbelanja di mall karena lebih puas mendapatkan barang yang diinginkan.

TRIBUNJUALBELI.COM - Meski saat ini belanja online sedang digandrungi masyarakat.

Bukan berarti usaha-usaha yang mempunyai tempat jualan seperti ruko atau toko fisik menjadi sepi peminat.

Contohnya saja, belanja mall tidak ditinggalkan, karena masih banyak orang yang hobi berbelanja di mall karena lebih puas mendapatkan barang yang diinginkan.

Nah, bagi kamu yang ingin melebarkan bisnis jualannya, mal merupakan salah satu lokasi yang bisa menjadi pertimbangan.

Selain berpeluang mendapatkan banyak pelanggan, toko di dalam mal juga lebih aman dari pencurian karena ada sistem keamanan yang lebih baik.

BACA JUGA : Syarat dan Cara Membuka Usaha di Depan Indomaret atau Alfamart

Nah bagi Anda yang berencana membuka usaha di salah satu mal di Jakarta, berikut informasi mengenai harga sewa ruang ritelnya.

Berdasarkan data dari Leads Property dalam Jakarta Property Market Insight kuartal 1 tahun 2023, harga sewa mal berbeda antara lokasi di area CBD dan di non CBD.

Harga sewa mal secara rata- rata di kawasan CBD mencapai Rp 577.400 per meter persegi per bulan.

Sementara di kawasan non CBD, harga sewa ruang mal adalah Rp 381.700 per meter persegi per bulan.

2 dari 2 halaman

“Secara keseluruhan harga sewa ruang ritel di Jakarta mencapai Rp 439.800 per meter persegi per bulan. Harga ini bertumbuh 1,1 persen dari kuartal sebelumnya,” ujar akarta Property Market Insight kuartal 1 tahun 2023.



Dikatakan, di kawasan CBD, pergerakan harga sewa terkoreksi sebesar 0,1 persen dari kuartal sebelumnya.

Sementar harga sewa di kawasan Non-CBD naik 1,8 persen dari kuartal sebelumnya.

Di kuartal ini, tenant makanan dan minuman mendominasi permintaan ruang ritel.

BACA JUGA : Ini Cara Berjualan di Teras Indomaret atau Alfamart

Setelah itu, diikuti oleh tenant fashion dan aksesoris.

“Seiring dengan tren gaya hidup, bisnis makanan-minuman serta fashion mendominasi permintaan ruang ritel. Karena itu, bisnis makanan-minuman mudah diterima oleh bagi banyak pemilik ritel,” tambah Martin.

Jika menurut kalian menyewa ruko di mall untuk usaha ritel anda kemahalan, mungkin kalian bisa mengalihkan untuk membuka usaha dirumah atau di ruko pinggir jalan.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Ingin Buka Usaha di Mal? Segini Harga Sewanya"
Penulis : Masya Famely Ruhulessin

Selanjutnya