TRIBUNJUALBELI.COM – Kerajinan seni macrame menjadi salah satu item yang bisa membuat ruangan lebih estetik.
Kamu bisa mencoba berkreasi membuat kerajinan macrame yang unik dan estetik.
Salah satunya macrame dreamcatcher yang bisa dijadikan sebagai dekorasi ruangan agar terlihat lebih estetik.
Cek disini Kerajinan Poci Set Gerabah Harga Terjangkau Bahan dari Tanah Liat - Kulon Progo
Membuat macrame dreamcatcher juga bisa menjadi aktivitas yang menyenangkan.
Apalagi kreativitasmu juga bisa lebih terasah dengan membuat kerajinan macrame ini.
Dreamcatcher merupakan hiasan dinding cantik yang bisa menambah estetika rumah dan ruanganmu.
Jika kamu ingin mencoba membuat kerajinan macrame dreamcatcher sendiri, caranya cukup mudah loh.
Berikut ini bahan-bahan dan cara untuk membuat kerajinan macrame dreamcatcher yang unik dan estetik sebagai dekorasi ruangan.
1. Bahan-bahan
Kamu bisa menggunakan beberapa jenis bahan tali untuk membuat macrame sesuai kreasimu.
Beberapa bahan tali yang bisa digunakan seperti tali katun, tali goni dan tali nilon.
2. Peralatan
Beberapa peralatan yang bisa kamu gunakan untuk membuat macrame dreamcatcher ini cukup simpel.
Tinggal siapkan peralatan seperti gunting, penggaris, dan papan macrame atau clipboard untuk menahan kabel kamu agar tetap berada di tempatnya.
Cek disini Kerajinan Nampan Kayu Harga Murah Siap Kirim Bisa Custom - Yogyakarta
3. Pelajari Simpul Dasar
Ada beberapa jenis simpul yang digunakan untuk membuat kerajinan macrame.
Mulai dari simpul persegi, simpul setengah, dan simpul spiral.
Sebaiknya kamu coba pelajari beberapa simpul dasar tersebut sebelum mulai untuk membuat macrame dreamcatcher.
4. Buat Bingkai
Kamu bisa gunakan simpai atau cincin kayu sebagai bingkai untuk bentuk penangkap mimpi atau dreamcatcher.
Kemudian bungkus bingkai dengan tali atau pita untuk menambah warna dan tekstur.
5. Membuat Macrame
Setelah selesai menyiapkan segala bahan, peralatan, belajar simpul dan membuat bingkai.
Selanjutnya kamu bisa mulai dengan mengikat lingkaran di bagian atas bingkai dan kencangkan dengan simpul.
Cek disini Kerajinan Sepatu Kulit Asli Leather Ready Stok Melayani Harga Ecer/Grosir - Bandung
Setelah itu, kamu bisa mulai untuk mengikat simpul di sekeliling bingkai menggunakan tali sesuai dengan pilihan kamu.
6. Tambahkan Bulu dan Manik-manik
Setelah kamu menyelesaikan bagian dari bentuk penangkap mimpi atau dreamcatcher milikmu.
Kemudian kamu bisa menambahkan bulu, manik-manik dan elemen dekoratif lainnya untuk memberikan tampilan yang unik dan profesional.
Macrame dreamcatcher buatanmu sudah selesai dibuat, lalu bisa kamu pajang di jendela atau pintu ruangan di rumahmu.
Dapatkan Macrame Hiasan Dinding Daun Warna Cantik Macrame Wall Hanging Estetik dan Unik
Selain bentuk lingkaran, kamu juga bisa membuat kerajinan macrame dreamcatcher dengan bentuk lainnya sesuai dengan kreasimu.
Tidak hanya sebagai koleksi pribadi, kerajinan macrame dreamcatcher tersebut juga bisa jadi ide bisnis yang menjanjikan loh.
Karena banyak diminati dan digunakan sebagai dekorasi ruangan maupun sebagai hadiah bagi orang tercinta.
Macrame adalah bentuk seni serbaguna yang unik dan estetik sebagai dekorasi.
Jadi jangan takut untuk membuat kreasi dan mencoba berbagai pernak-pernik untuk macrame.
Cek disini Kerajinan Hanger Belt Gantungan Serbaguna Kulit Nabati Premium Handmade - Kuningan
Biarkan kreativitasmu mengalir dan bersenang-senanglah dengan proyek macrame dreamcatcher milikmu.
Itulah beberapa bahan dan langkah-langkah untuk membuat macrame dreamcatcher sendiri yang unik dan estetik. (*)
(TribunJualbeli.com/Mirta)

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!