TRIBUNJUALBELI.COM - Membeli mobil MPV pintu geser bekas bisa jadi solusi lantaran harga barunya dibanderol cukup tinggi.
Ada cukup banyak pilihan unit mobil MPV pintu geser bekas yang ditawarkan dengan harga mulai Rp 100 jutaan saja di pasaran.
Sebut saja beberapa merek yang miliki produk mobil MPV pintu geser bekas seperti Honda, Nissan, Toyota hingga Kia.
Cek harga Mobil Toyota Alphard G Premium Sound 2.4cc Automatic Th.2009
Diantara deretan pilihan merek di atas, terdapat pilihan mobil MPV pintu geser medium hingga premium.
Yap, memang bukan tanpa alasan model ini miliki banyak peminat, unitnya miliki daya tarik tersendiri meski miliki harga lebih tinggi dibanding model lain yang ada.
Mobil MPV pintu geser memiliki desain yang memudahkan pergerakkan penumpanngnya untuk keluar dan masuk kabin mobil.
Ada beragam model mobil dengan kisaran harga yang berbeda-beda, tergantung dari kondisi eksterior dan mesinnya.
Mobil Honda Freed PSD 2013 Bekas Tangan Pertama Pajak Panjang Siap Pakai
Salah satu mobil MPV pintu geser yang cukup diminati masyarakat ialah Honda Freed.
Meski sudah tidak diproduksi lagi di Indonesia, unitnya tentu masih bisa ditemui di bursa mobil bekas dan banyak peminatnya.
Berdasarkan pantauan Kompas.com di sejumlah bursa mobil bekas daring, Selasa (15/11/2022), MPV pintu geser bekas bisa dibeli dengan modal mulai dari Rp 150 jutaan.
Untuk harga mulai dari Rp 150 jutaan, ada Honda Freed produksi 2011 hingga 2015.
Lebih rendah lagi, ada Nissan Serena 2005 yang ditawarkan pada harga Rp 109 juta.
Ada juga pilihan tipe yang lebih tinggi seperti Honda Odyssey, Toyota Voxy hingga Toyota Alphard.
Cek harga Mobil Toyota Sienta 1.5Q At Bensin Surat Lengkap
Semua unitnya dapat dengan mudah ditemukan di pasaran mobil bekas.
Selengkapnya, berikut ini daftar pilihan MPV pintu geser bekas berdasarkan pantauan di situs jual beli mobil bekas:
Honda Freed 1.5 E tahun 2011, Rp 141 juta
Honda Freed 1.5 E tahun 2014, Rp 168 juta
Honda Odyssey 2.4 E tahun 2019, Rp 559 juta
Mobil Nissan Serena 2010 Hitam Seken Siap Pakai
Nissan Serena 2.0 Highway Star Autech tahun 2005, Rp 109 juta
Nissan Serena 2.0 Highway Star Panoramic tahun 2013, Rp 173 juta
Toyota Sienta 1.5 V tahun 2017, Rp 175 juta
Toyota Voxy 1.0 tahun 2018, Rp 375 juta
Toyota Alphard 2.4 G tahun 2007, Rp 170 juta
Toyota Alphard 2.4 G tahun 2012, Rp 375 juta
Cek harga Mobil Toyota Alphard G Premium Sound 2008 Bekas Terawat Bebas Laka Pajak Panjang
Toyota Vellfire 2.4 X tahun 2010, Rp 235 juta
Toyota Vellfire 2.5 G Limited tahun 2015, Rp 760 juta
Kia Grand Sedona 3.3 Ultime tahun 2018, Rp 395 juta
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Cek Harga MPV Pintu Geser Bekas per November 2022

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!