zoom-in lihat foto Simak, Begini 3 Cara Mencegah Pakaian Lecek
Ketahui 3 cara mencegah pakaian lecek | Gambar tumpukan pakaian (TribunnewsWiki.com)

TRIBUNJUALBELI.COM - Ketika pakaian yang akan dikenakan lecek pasti merubah mood kamu untuk memakainya.

Kamu pernah mengalami pakaian lecek ketika akan digunakan?

Yuk simak 3 cara mencegah pakaian lecek.

Dapatkan setrika Niko NK-333S harga terjangkau disini

Dilansir dari Kompas.com, berikut ini adalah tiga cara mencegah pakaian lecek.

Tumpuk pakaian dengan rapi

Tidak menata pakaian dengan rapi adalah penyebab banyak masalah.

Hal ini tidak hanya membuat ruangan terlihat berantakan, tetapi juga membuat pakaian lecek atau kusut.

Cek Harga: Setrika Areng Boutique Laundry Cuci Sepatu Terdekat - Bogor

Untuk mencegah pakaian menjadi lecek, pastikan kamu menumpuk dan melipatnya dengan benar.

2 dari 3 halaman

Hanya gantung pakaianmu di lemari pakaian setelah kering karena menggantungnya saat masih lembap dapat menyebabkan kerutan terbentuk.

Selain itu, jangan biarkan lemari pakaian milikmu penuh dengan pakaian sehingga kamu harus hemat tempat.


Terlalu sedikit ruang hanya akan menyebabkan pakaian bergesekan satu sama lain sehingga akan menyebabkan kusut atau lecek.

Ketika kamu bepergian, cobalah untuk mengemas pakaian dengan rapi karena pengemasan yang tidak rapi menyebabkan lebih banyak kerutan.

Berhati-hatilah saat mengeringkan

Agar berada di sisi yang aman, baca label perawatan pakaian yang kamu miliki karena beberapa kain membutuhkan lebih sedikit panas pada mesin pengering.

Dapatkan kispray botol Amoris 318 ml disini

Untuk mencegah kerutan pada pakaian, pastikan pakaianmu tidak terlalu panas saat dikeringkan.

Setelah siklus pengeringan selesai, keluarkan pakaianmu dengan segera dan gantung untuk mencegah kerutan terbentuk.

Gunakan pelembut kain

3 dari 3 halaman

Pelembut kain adalah pahlawan di dunia laundry karena menjaga pakaian tetap segar dan menghilangkan kerutan.

Dapatkan kaos lasting T-Shirt warna hitam disini

Selain itu, pelembut kain juga meningkatkan siklus hidup pakaian.

Jadi ketika kamu mencuci pakaian, tambahkan pelembut kain dan saksikan keajaiban yang terjadi.

Itulah tiga cara mencegah pakaian lecek yang perlu kamu lakukan agar pakaianmu selalu dalam kondisi yang lebih baik.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "3 Cara Mencegah Pakaian Lecek"

Selanjutnya