TRIBUNJUALBELI.COM - Punya sebuah mobil pasti jadi dambaan banyak orang.
Apa Anda sedang mencari mobil namun budget menipis?
Mobil bekas keluaran tahun muda pantas dijadikan pilihan, pasalnya mobil tersebut belum banyak membutuhkan biaya perbaikan.
Salah satunya adalah mobil bekas BR-V keluaran tahun 2017-2018.
Honda BR-V menggunakan tipe mesin 1.5LS 1.496 cc menghasilkan tenaga 120 dk/6.600 rpm dan torsinya 145 Nm/4.600 rpm.
Dengan kondisi yang masih bagus, mobil bekas ini harganya berada di bawah Rp 180 juta.
Harga termurah sebuah unit Honda BR-V bekas ada di angka Rp 150 juta.
Cek Harga Mobil Honda BRV E Prestige 1.5 cc Automatic Th 2016 Bekas Mulus Pajak Panjang - Jakarta Timur
Banderol tersebut merupakan harga untuk satu unit BR-V, tipe 1.5 S M/T.
Sementara untuk Honda BR-V tipe 1.5 E CVT, dibanderol Rp 180 juta.
Lebih lanjut berikut daftar Honda BR-V bekas tahun 2017-2018 yang berhasil dirangkum:
Varian Tahun Harga
1.5 E CVT Prestige 2017 Rp 170 juta
1.5 E M/T 2017 Rp 160 juta
1.5 S M/T 2017 Rp 150 juta
1.5 E CVT 2018 Rp 180 juta
1.5 E M/T 2018 Rp 170 juta
1.5 S M/T 2018 Rp 160 juta
Catatan: Harga bisa saja berbeda dengan showroom mobil bekas lainya tergantung kondisi mobil, pajak dan daerahnya.
Artikel ini telah tayang dilaman GridOto.com dengan judul Menggiurkan Harga Mobil Bekas Honda BR-V Maret 2022 Dijual Rp 150-180 Juta, Ini Dia Tipe dan Tahunnya

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!