TRIBUNJUALBELI.COM - Harga motor Vespa mengalami kenaikan di awal tahun 2022.
Vespa jadi motor matik yang banyak jadi incaran para anak milenial.
Motor ini memiliki desain yang klasik yang jadi salah satu daya tariknya.
Vespa sendiri membagi dirinya ke dalam 3 tipe, tipe entry level, medium, dan high end.
Tipe entry level diisi LX 125 dan S 125, sedangkan tipe medium pilihannya Primavera 150 dan Sprint 150, dan untuk tipe tertinggi ada Vespa GTS series.
BACA JUGA : Motor Vespa Primavera 3v 2014 Bekas Terawat Surat Lengkap Harga Nego - Depok
BACA JUGA : Motor Vespa Sprint i-get ABS 2021 Bekas Mulus Surat Lengkap Pajak On - Jakarta Selatan
Dilansir dari MOTOR Plus-online, pada Desember 2021 semua motor vespa sudah sold out di diler.
"Semua unit sudah habis," ujarnya saat dihubungi MOTOR Plus-online, Jumat (24/12/2021) lalu.
Artinya semua Vespa yang dijual di tahun 2022 ini sudah punya kode produksi alias VIN baru.
Dengan pergantian tahun baru, ternyata harga Vespa baru mengalami kenaikan.
"Iya tahun 2022 harga Vespa ada kenaikan," kata salah satu sales Vespa di daerah Jakarta Selatan kepada MOTOR Plus-online, Rabu (5/1/2022).
Kenaikannya harga Vespa baru cukup signifikan, dari Rp 800 ribu sampai Rp 1 juta lebih.
Vespa dengan harga termurah masih dipegang Vespa LX 125 i-get.
Jika dulu dijual Rp 38,7 juta, kini Vespa LX 125 i-get sebesar Rp 39,5 juta.
Sementara motor baru Vespa paling favorit anak muda pilihannya Vespa Sprint 150 i-get ABS.
Sebelumnya Vespa Sprint 150 i-get ABS dijual Rp 49 juta, sedangkan kini menjadi Rp 50,1 juta.
BACA JUGA : Motor Vespa Primavera iGet ABS 2021 Green Relax Bekas Pajak On Surat Lengkap - Yogyakarta
BACA JUGA : Motor Vespa Sprint Notte I-Get ABS Facelift LED 2019 Bekas SS Lengkap Pajak On Nego - Jakarta Timur
Untuk detailnya, berikut daftar harga motor baru Vespa bulan Januari 2022:
Tipe Harga
Vespa LX 125 i-get Rp 39.500.000
Vespa S 125 i-get Rp 41.000.000
Vespa Primavera 150 i-get ABS Rp 47.100.000
Vespa Primavera S 150 i-get ABS Rp 49.600.000
Vespa Sprint 150 i-get ABS Rp 50.100.000
Vespa Sprint S 150 i-get ABS Rp 52.600.000
Vespa GTS 150 i-get Rp 66.500.000
Vespa GTS Super Sport 150 i-get ABS Rp 69.000.000
Catatan:
*Harga OTR Jakarta
*Harga dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pengumuman
Artikel ini telah tayang di Motorplus dengan judul "Update Harga Motor Baru Vespa Bulan Januari 2022, Semua Tipe Naik"

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!