zoom-in lihat foto Mengenal Paper Craft, Kerajinan Kertas Dalam Bentuk Tiga Dimensi
Ilustrasi Kerajinan Paper Craft

TRIBUNJUALBELI.COM – Papercraft adalah seni kreasi kertas dari origami dengan tampilan tiga dimensi.

Bisa dibilang papercraft sendiri merupakan pengembangan dari seni melipat kertas (origami).

Salah seorang pegiat hobi paper craft yaitu Rudi, berasal dari Balikpapan, Provinsi Kalimantan Timur.

Kerajinan Cup Lompu Anyaman Truntum Rapi Cocok untuk Dekorasi - Denpasar

Melansir dari TribunKaltim.co, Rudi mengungkapkan bahan utama kerajinan ini adalah kertas.

Sementara alat bantu yang digunakan yaitu gunting, cutter, lem dan juga cat pewarna.

Cat pewarna tersebut berguna untuk mewarnai beberapa bagian dari paper craft.

Tentunya bahan kertas yang digunakan tidak sembarangan, biasanya menggunakan kertas yang tebal.

Rudi sudah menekuni hobi kerajinan paper craft tersebut sejak tahun 2011.

Kerajinan Tatakan Vas Bunga Kayu Jati Landa Include 3 Botol Vas Bunga - Bekasi

2 dari 3 halaman

Awalnya dia mulai membuat bentuk sederhana seperti danbo atau karakter fiksi berbentuk robot dalam seri komik Yatsuba.

Kesulitan dalam pembuatan paper craft menurut Rudi adalah saat melipat, menggunting dan merekatkan bagian-bagian kecil.


Apalagi untuk membuat paper craft terasa lebih hidup harus lebih berkreasi dengan membuat part-part baru.

Pembuatan paper craft awalnya mencari gambar referensi bentuk yang ingin dibuat.

Lalu menggunakan aplikasi 3D seperti sketch-up, yang dibuat dengan bentuk sesuai referensi gambar.

Kerajinan Hiasan Dinding Macrame Motif Bunga Uk L 30 P55 - Yogyakarta

Selanjutnya menggunakan software “pepakura designer” yang khusus untuk paper craft.

Kegunaan software tersebut untuk mengubah bentuk 3D menjadi pola 2D yang akan dicetak di kertas.

Tahap selanjutnya yaitu menggunakan software photoshop untuk menambah detail warna dan lainnya.

Setelah selesai dengan desain paper craft, lalu di print dan selanjutnya masuk ke proses perakitan.

3 dari 3 halaman

Kerajinan Piring Sushi Oval Bahan Kayu Size S, M, L, XL - Cilacap

Bagi pemula, bisa mencari template yang mudah atau bentuk karakter simple, lalu belajar melipat, menggunting dan merekatkan.

Terakhir carilah template yang memiliki bagian yang melengkung, untuk melatih cara melipat bagian tersebut.

Selanjutnya