zoom-in lihat foto Bikin Tampilan Kotor, Begini Cara Bersihkan Plafon Rumah yang Benar
Cara Bersihkan Plafon Rumah yang Benar | moldaqp.com

TRIBUNJUALBELI.COM - Plafon rumah jadi salah satu faktor penting penyempura tampilan ruangan.

Pilihan tipe hingga motif yang sudah disesuaikan dengan desain interior akan tampak sia-sia jika tidak dirawat.

Pasalnya, plafon rumah merupakan elemen yang paling riskan terhadap noda.

Terlebih karena posisinya di langit-langit yang menjadikannya cukup sulit untuk dibersihkan padahal mudah kotor.

BACA JUGA: Terima Pemasangan Plafon PVC Kualitas Terbaik dab Terjamin - Semarang

BACA JUGA: Jasa Pasang Plafon Gypsum, Plafon PVC Bergaransi Harga Murah - Solo

Tampilan kotor yang terlihat dari dalam, umumnya karena bocoran.

Apabila tidak dibersikan dan dirawat, tidak hanya bikin tampilan kotor, lama kelaman bisa menyebabkan kerusakan.

Nah, sebelum kerusakan plafon rumah semakin parah, yuk bersihkan dengan langkah-langkah berikut ini.

1. Siapkan Alat dan Bahan Pembersih Plafon

2 dari 4 halaman

Sebelum membersihkan plafon, kalian bisa menyiapkan bahan-bahan seperti sapu dengan gagang yang panjang, ember, alat penyemprot plafon, dan kain microfiber.

Agar plafon semakin bersih, kita dapat membuat racikan dari sabun yang dicampur dengan air bersih di dalam ember.


Setelah racikan dirasa cukup, kalian bisa mulai membersihkan plafon.

2. Bersihkan Debu

Kalian bisa menggunakan gagang panjang untuk menjangkau plafon rumah.

Cara menggunakan sapu gagang panjang ini cukup mudah, kita hanya perlu menggoreskan lap pada ujung sapu di bagian plafon rumah yang kotor.

BACA JUGA: Plafon PVC Melayani Pemasangan Berpengalaman - Malang

BACA JUGA: Memilih Bahan PVC untuk Desain Rumah Masa Kini, Cek Harga Material Plafon Evo

Jangan lupa, kita harus membersihkan bagian yang kurang terlihat seperti bagian pojok, sela-sela lampu, dan sebagainya.

3. Bersihkan Kotoran yang Membandel

3 dari 4 halaman

Untuk bagian plafon yang terkena noda membandel, kita bisa membersihkan dengan menggunakan air sabun yang dicampur dengan air bersih.

Jangan lupa menggunakan kain microfiber untuk menyeka plafon rumah, ya.

Jika tidak bisa menjangkau plafon karena terlalu tinggi, kita bisa mengambil kursi atau tangga sebagai bantuan untuk membersihkan plafon rumah.


4. Pakai Cuka dan Air

Jika merasa sabun dan air kurang efektif untuk membersihkan plafon rumah, kita bisa menggunakan racikan cuka dan air yang dimasukkan ke alat semprot.

Cara menggunakannya, cukup menyemprotkan ke bagian-bagian plafon rumah.

5. Keringkan

Nah, kita sudah di tahap akhir membersihkan plafon, nih.

Kita disarankan untuk membilas menggunakan air di bagian-bagian plafon yang tadi dibersihkan.

Pastikan juga tidak ada tersisa kotoran dan debu yang tersisa di plafon rumah.

4 dari 4 halaman

Bagaimana, membersihkan plafon rumah mudah dilakukan, kan?

Sekarang tidak ada alasan lagi untuk malas membersihkan plafon ya.

Temukan pilihan jasa pemasang plafon di Tribunjualbeli.com.

(nova.grid)

Artikel ini telah tayang di nova.grid dengan judul Sering Terlewatkan, Begini Cara Cepat Bersihkan Plafon Rumah

Selanjutnya