TRIBUNJUALBELI.COM - Kini kulot jeans jadi satu diantara fashion item yang banyak digemari semua orang.
Ini cocok di padu padankan dengan berbagai atasan lainnya.
Selain itu ini juga nyaman dipakai untuk acara formal dan nonformal pada aktivitas sehari-hari.
Kali ini, ada ide gaya unik selebgram Diyanah dalam paduan kulot jeans untuk OOTDnya.
Paduan kulot jeans ini mudah ditiru dan memberikan kesan kece saat dikenakan.
Wide leg jeans terutama kulot kini sudah tak asing lagi untuk OOTD hijabers.
BACA JUGA : Rekomendasi Ide Pakai Kemeja Ala Selebgram Agar Tampilan Tetap Modis Kekinian
BACA JUGA : Rekomendasi Baju untuk Kondangan Ala Selebgram Agar Tampil Tetap Elegan dan Modis
Penasaran seperti apa paduan kulot jeans yang unik ala selebgram Diyanah?
1. Kulot jeans dengan outfit serba hitam
Paduan kulot jeans ala Diyanah kali ini cukup simpel dan cocok banget untuk pencinta warna hitam.
Yup, kulot jeans yang dipadukan dengan item serba hitam ini memberikan kesan misterius namun tetap stylish.
Dinayah memadukan basic shirt dengan long cardigan dan hijab square hitam.
Ia menenteng pouch dan juga mengenakan heels hitam yang simpel.
2. Kulot jeans dengan tunik
Outfit kali ini cukup feminin untuk dikenakan, cocok juga dibawa jalan ke coffee shop favorit.
Selebgram yang satu ini mengenakan kulot jeans dengan garis tengah sehingga memberi kesan panjang pada kaki dipadukan dengan tunik polos berwarna sage green muda.
BACA JUGA : Rekomendasi Gamis Warna Kekinian Cocok Dipakai Saat Lebaran Agar Tetap Kelihatan Modis
BACA JUGA : 3 Ide Pakai Outer Ala Selebgram yang Membuat Penampilan Makin Modis
Ia memilih hijab square ungu dengan aksesori berupa sunglasses bulat.
Mengunci outfitnya dengab warna krem, Diyanah mengenakan kitten heels dan menenteng tas transparan dengan outline yang juga krem.
3. Kulot jeans dengan kaos
Tak punya waktu banyak untuk OOTD? Tenang, karena paduan yang satu ini simpel banget.
Paduan kulot dengan pinggang elastis dipadukan dengan stripped tee monokrom terlihat kece.
Untuk hijab, Diyanah memilih hijab square hitam sementara heelsnya berwarna putih, cocok dengan t-shirt Diyanah.
Tak lupa, ia menenteng tas mungil berwarna cokelat. Outfit yang siap diajak jalan dengan waktu persiapan minim nih, Stylovers!
4. Kulot jeans dengan outer
Masih dengan kulot jeans pinggang karet, outfit yang nyanan dikenakan ini bisa Stylovers pakai saat ke kampus atau sekadar nongkrong.
Kulot jeansnya dipadukan Diyanah dengan basic shirt dan outer bermotif plaid.
Ia mengenakan hijab square hitam yang matching dengan tasnya.
Nah, itu dia inspirasi paduan kulot jeans ala Selebgram Diyanah. Mana favoritmu.
Artikel ini telah tayang di Stylo.grid.id dengan judul "Paduan Kulot Jeans Unik untuk Hijabers ala Selebgram Diyanah, Kece Banget!"

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!