TRIBUNJUALBELI.COM - Kabar terbaru datang dari Vivo.
Bagi Anda penggemar HP Vivo, tidak lama lagi satu seri baru dipastikan akan hadir.
Bernama Vivo V21, HP ini sudah dipamerkan oleh Vivo Malaysia dan sudah mendapat sertifikasi resmi di Indonesia.
Dikutip dari MySmartPrice via Kontan, Vivo telah mendaftarkan Vivo V21 dan V21e ke dalam seri terbaru ini.
Dokumen sertifikasi yang beredar juga mengungkapkan beberapa spesifikasi dan desain utamanya.
Nantinya lini Vivo V21 akan menjadi HP 5G paling tipis yang dimiliki Vivo.
Desain layar dengan waterdrop notch akan digunakan untuk menempatkan kamera selfie 44 MP yang jadi andalan.
BACA JUGA : Vivo Merilis Seri Baru Y30G, Ditenagai Baterai 5000 mAh Dengan Fast Charging 18 Watt
BACA JUGA : Vivo X60t Resmi Meluncur, Ditenagai Chipset MediaTek Dimensity 1100 Bagaimana Spesifikasinya?
Vivo juga sudah mengonfirmasi bahwa Vivo V21 memiliki susunan tiga kamera utama di bagian belakang.
Kamera utamanya akan menggunakan sensor 64 MP lengkap dengan dukungan OIS.
Vivo juga menghadirkan fitur RAM Virtual ke seri V. Fitur tersebut menawarkan tambahan RAM 3GB di atas RAM 8GB fisik.
RAM 3GB ini diambil dari penyimpanan internal ponsel jika diperlukan.
Vivo V21 dan Vivo V21e kini sudah mulai dipamerkan oleh akun media sosial Vivo Malaysia jelang perilisannya. Sayangnya, tanggal perilisan masih belum dibocorkan.
Menariknya lagi, lini Vivo V21 ini juga sudah terdaftar dalam database Direktorat Jenderal Sumer Daya dan Perangkan Pos dan Informasi (SDPPI) Indonesia.
BACA JUGA : Cek Spesifikasi dan Harga Smartphone Vivo X60 Pro+ dengan RAM 12GB
BACA JUGA : Murah, Ini Seri HP Vivo dengan Harga Rp 1 Jutaan Saja
HP ini terlihat memiliki nomor model V2050.
Dalam kolom 'Brand', tertulis V21 5G yang semakin menjelaskan produk HP apa yang akan segera hadir di Indonesia ini.
Jika melihat bahwa HP ini datang dari Vivo V Series, kemungkinan besar harga Vivo V21 nanti ada di angka Rp 3 - 4 jutaan saja. Mari kita nantikan.
Artikel ini telah tayang di laman Kontan dengan judul Bakal segera meluncur di Indonesia, HP 5G paling tipis yang dimiliki Vivo

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!