TRIBUNJUALBELI.COM - Apakah kamu penggemar tokoh antagonis di cerita-cerita superhero guys? Biasanya para penjahat super itu pasti memiliki markas yang 'nyentrik' dibanding dengan para pahlawan.
Markas para penjahat super identik dengan bentuk bangunannya yang tak biasa dibanding yang lain.
Bangunan-bangunan yang tak biasa itu ternyata gak hanya ada di cerita-cerita superhero saja lho guys.
Dilansir dari Boredpanda.com, ternyata di dunia nyata ada juga bangunan nyentrik yang terlihat cocok sebagai markas para penjahat super lho.
Nah, gimana sih penampakan dari bangunan-bangunan tersebut dan dimana kita bisa melihatnya?
Check this out guys!
1. Buzludzha, Bulgaria
Menurut kalian bangunan ini mirip gak kayak lokasi Iron Man dan Captain America bertarung?
2. Philadelphia City Hall, Amerika Serikat
Nah kalau bangunan yang satu ini bikin kita berasa kayak di kotanya Batman, Gotham.
3. Mahanakhon Tower, Bangkok, Thailand
Kalau dilihat pas malam hari, tampak bangunannya 'pixelated' seperti hilang perlahan-lahan
Apartemen Mewah di Summarecon dengan Harga Terjangkau
4. Polygone Riviera, Perancis
Bangunan ini memberi kesan kalau 'dia' sedang mengawasi kita guys.
5. Riverside Museum, Glasgow, UK
Kalau kalian perhatikan seksama, bangunan tersebut mirip dengan tangan yang menunjukkan jari tengahnya.
6. Former Research Institute For Experimental Medicine, Berlin, Germany
Kalau bangunan ini sih mirip kayak tank tempur yang siap membidik.
7. Hallgrímskirkja, Reykjavík, Iceland
Bagian atas bangunan ini tampak jendela sebagai kedua mata dan jam sebagai mulut, sedikit memberikan kesan jahat sih.
Apartemen Garden Vista Cicilan Ringan Harga Murah
8. Oakley Headquarters, Foothill Ranch, Lake Forest, USA
Bagian luar bangunan tampak seperti 'Stargate' dengan unsur bangunan Mesir Kuno.
9. Mcdonald's, Roswell, New Mexico, USA
Bangunan restoran cepat saji ini sekilas mirip dengan UFO kan.
10. The Bank Of America Center, Houston, Amerika Serikat
Salah satu bank besar di Amerika Serikat ini mirip lho dengan Bank of Evil di film Despicable Me. ( Achadiyah N / Tribunjualbeli.com )

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!