zoom-in lihat foto Sedang Viral, Ini 3 Rekomendasi Hair Mask Harga di Bawah 100 Ribu
Ilustrasi rekomendasi hair mask yang sedang viral | Tribunnews.com

TRIBUNJUALBELI.COM - Punya rambut yang halus dan sehat pasti jadi dambaan banyak wanita.

Nah, salah satu perawatan rambut yang harus kamu lakukan yaitu dengan menggunakan hair mask atau masker rambut.

Hair mask merupakan salah satu jenis perawatan rambut yang bisa mengatasi permasalahan rambut seperti kerontokan, susah diatur hingga bisa membuat rambut menjadi halus.

Manfaat dari hair mask inilah yang akhirnya membuat para perempuan rajin menggunakannya.

Namun jangan terlalu sering menggunakan hair mask, tetap dalam batas wajar yaitu seminggu cukup 3 kali pemakaian aja ya.

Nah berikut ini 3 rekomendasi produk hair mask yang lagi viral.

BACA JUGA: 5 Ide Model Rambut Seperti Lisa BLACKPINK, Agar Penampilan Makin Awet Muda

BACA JUGA: Girls, Begini Cara Mudah Merawat Rambut Keriting Supaya Mudah Diatur

1. Lae Sa Luay

instagram.com/laesaluay.id | Lae Sa Luay Spa Smooth Keratin  
instagram.com/laesaluay.id | Lae Sa Luay Spa Smooth Keratin

Lae Sa Luay Spa Smooth Keratin merupakan produk hair mask yang lagi marak diperbincangkan.

2 dari 3 halaman

Bukan tanpa sebab nih, karena produk hair mask dari Lae Sa Luay ini bisa membuat rambut menjadi mudah diatur, halus, tidak rontok hingga mengatasi kutu rambut.

Hair mask yang sangat cocok digunakan untuk rambut keriting ini dibanderol dengan harga Rp 75.000


2. L'Oreal Paris

tokopedia.com | L'Oreal Paris Fall Resist 3X.  
tokopedia.com | L'Oreal Paris Fall Resist 3X.

L'Oreal Paris Fall Resist ini juga salah satu hair mask yang bisa membuat rambut mudah diatur, tidak kusut dan mencegah kerontokan.

Produk yang dibanderol dengan harga Rp 85.000 ini mampu menutrisi kulit kepala hingga mengurangi patah pada rambut.

Tidak hanya itu, hair mask ini sangat cocok digunakan oleh kamu yang memiliki rambut mengembang.

3. Makarizo

tokopedia.com | Makarizo Hair Energy Fibertherapy Hair & Scalp Creambath.  
tokopedia.com | Makarizo Hair Energy Fibertherapy Hair & Scalp Creambath.

Salah satu alasan perempuan menggunakan hair mask ialah rambut sudah rusak akibat diwarnai.

Oleh sebab itu, salah satu hair mask yang cocok ialah Makarizo Hair Energy Fibertherapy Hair & Scalp Creambath dengan harga Rp 91.000

Menggunakan produk ini bisa melindungi rambut dari kerusakan akibat bleaching, rebonding, cat rambut hingga styling rambut menggunakan alat catokan.

3 dari 3 halaman

Artikel ini telah tayang dilaman Stylo.grid.id dengan judul 3 Rekomendasi Hair Mask di Bawah 100 Ribu yang Sedang Viral!

Selanjutnya