TRIBUNJUALBELI.COM - Sejak trend bersepeda banyak digemari masyarakat Indonesia, penjualan unitnya pun semakin naik.
Salah satu jenis yang naik daun adalah sepeda lipat, namun tak membuat jenis lain tidak dicari para peminatnya.
Seperti sepeda gunung full suspension yang disukai karena lebih tangguh.
Polygon mengelurkan seri sepeda gunung full suspension yang harganya bisa bersaing.
BACA JUGA: Banderol Terjangkau, Cek Harga Sepeda MTB Thrill Cleave 1.5
Dengan harga yang ditawarkan, Polygon Siskiu memiliki kualitas yang boleh di adu.
Simak di bawah ini daftar harga sepeda gunung Polygon Siskiu full suspension November 2020.
Bersepeda masih menjadi alternatif olahraga yang seru ketika pandemi virus corona.
BACA JUGA: Nyaman dan Cocok di Medan Berbatu dan Jalan Beraspal, Cek Harga Sepeda Gunung United Manrola e-Bike
Kegiatan olahraga ini bisa Anda nikmati pada waktu tertentu, seperti sore hari setelah pulang kerja atau akhir pekan.
Bagi yang hendak mencari sepeda gunung, ada beberapa merek lokal yang bisa Anda lirik.
Salah satunya merek sepeda Polygon yang mengeluarkan Siskiu full suspensi.
Sepeda Polygon Siskiu full suspensi menawarkan pengalaman maksimal sekaligus seru sebagai jenis sepeda gunung.
Hanya saja, harga yang harus Anda tebus untuk membeli sepeda ini harus merogoh kocek dalam-dalam.
Salah satunya sepeda gunung Polygon Siskiu N9, namun demikian performa dan spesifikasi yang ditawarkan begitu sangar.
Anda bisa mendapatkan pengalaman terbaik saat menggunakan sepeda gunung Polygon Siskiu N9.
BACA JUGA: Cek Harga Sepeda Gunung Terbaru, Element Cyber dengan Harga Terjangkau
BACA JUGA: Cek Harga Sepeda Gunung Pacific Vigilon Terbaru, Ramah Kantong
Baik melewati jalanan normal, off road ringan, hingga medan ekstrem, Anda masih bisa menikmatinya dengan nyaman.
Melihat penampilan sepeda gunung Polygon Siskiu N9, terlihat jelas kesan mahalnya. Bahan material sepeda Polygon N9 sudah menggunakan ALXALLOY yang dikenal ringan dan kuat.
Teknologi Faux.S disematkan untuk membuat pengendalian sepeda optimal, stabil, dan tetap nyaman dikendarai.
Sepeda gunung Polygon Siskiu N9 termasuk full suspension alias suspensi penuh. Artinya, ada dua suspensi di bagian depan dan di bagian frame.
Shimano XT SLM8100 juga disematkan pada sepeda gunung Polygon SIskiu N9, memberikan opsi 12 speed.
Untuk pengeremannya, sepeda gunung Polygon Siskiu N9 sudah menggunakan jenis cakram. Sehingga, cengkramannya lebih kuat dan pakem.
Berapa harga sepeda gunung Polygon Siskiu full suspension di bulan November 2020?
Berikut harga sepeda gunung Polygon Siskiu full suspension di bulan November 2020:
BACA JUGA: Cek Harga Sepeda MTB Pacific Override, Dual Suspension Tangguh Banderol 3 Jutaan
-Polygon Siskiu N9 - Rp 39.500.000
-Polygon Siskiu T8 - Rp 28.800.000
-Polygon Siskiu T7 - Rp 21.800.000
-Polygon Siskiu D7 - Rp 15.400.000
-Polygon Siskiu D5 - Rp 9.000.000
BACA JUGA: Cek Harga Sepeda MTB Terbaru November 2020, Seri Polygon Cascade
Harga sepeda Polygon ini mengutip situs resmi Polygon Indonesia. Jika Anda berminat bisa kunjungi toko atau gerai sepeda Polygon terdekat.
Sebagai informasi tambahan, harga serta stok sepeda Polygon sewaktu-waktu dapat berubah.
(kontan.co.id/Arif Budianto)
Artikel ini telah tayang di kontan.co.id dengan judul Harga sepeda gunung Polygon Siskiu full suspension November 2020, mulai Rp 9 juta

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!