zoom-in lihat foto Girls, Ini 5 Makanan yang Wajib Dikonsumsi Agar Pori-pori Kulit Cepat Mengecil, Salah Satunya Kuaci
ilustrasi pori-pori wajah | tribunnews.com

TRIBUNJUALBELI.COM - Girls, punya pori-pori yang kecil dan wajah yang halus sempurna memang jadi idaman para wanita.

Namun karena polusi, minyak, dan kotoran, enggak heran kalau pori-pori kita tersumbat dan menjadi terlihat besar, nih.

Beruntungnya, kita bisa membuat pori-pori kembali menjadi kecil cuma dengan rajin konsumsi 5 jenis makanan ini, lho!

BACA JUGA: Tak Hanya Dapat Dikonsumsi, Ternyata Gula Memiliki 4 Manfaat Gula untuk Kecantikan Kulit

Simak 4 Manfaat Steaming Wajah untuk Kecantikan, Salah Satunya Membersihkan Pori-Pori

1. Ubi

goodhousekeeping.com | Ubi  
goodhousekeeping.com | Ubi

Enggak cuma bagus buat diet, ubi ternyata sangat bagus juga untuk menyelesaikan masalah pori-pori yang besar.

Ubi sendiri punya kandungan vitamin A yang tinggi, sehingga bisa mempercepat perubahan sel kulit, biar sel kulit mati dan kotoran enggak bisa menyumbat pori-pori.

Vitamin A sendiri juga bisa mengontrol produksi sebum, biar minyak alami wajah enggak bisa menyumbat pori-pori, nih!


2. Buah kiwi

pinterest.com | Buah kiwi
pinterest.com | Buah kiwi
2 dari 3 halaman

Karena kandungan vitamin C yang tinggi, kiwi bakalan membuat kulit jadi lebih kenyal dan kencang, biar pori-pori kita juga ikutan mengecil.

Enggak heran, karena vitamin C sendiri bisa memproduksi kolagen dan elastin yang banyak, biar kulit jadi kenyal.

3. Kuaci

foodtolive.com | ilustrasi kuaci  
foodtolive.com | ilustrasi kuaci

Walaupun sulit dibuka untuk dimakan, kuaci nyatanya bagus buat mengecilkan pori-pori besar di wajah!

Ini karena kuaci punya kandungan vitamin E yang tinggi, sehingga bisa menghidrasi kulit kita biar kulit enggak mudah memproduksi sebum secara berlebihan yag menyumbat pori-pori.

Jangan lupa, vitamin E juga bisa membuat pori-pori jadi bersih dan mencegah penyumbatan pori, girls!


4. Bayam

surfandsunshine | Bayam goreng
surfandsunshine | Bayam goreng

Bayam punya kandungan vitamin C dan klorofil yang bisa meningkatkan oksigen di dalam kulit.

Kalau sudah begini, kulit bakalan jadi bersih, sehingga pori-pori enggak tersumbat dan bikin pori-pori jauh lebih mengecil.

Ditambah lagi, bayam juga sayuran yang mengandung vitamin B12 yang bisa bikin kulit makin bersih, lembut, dan tanpa pori-pori.

3 dari 3 halaman

5. Pisang

runnersworld.com | Pisang
runnersworld.com | Pisang

Buat yang punya kulit berminyak, makan pisang tiap hari bisa membuat kulit kita menjadi lebih sehat dan flawless.

Pisang punya kandungan vitamin E, fosfat, dan kalium yang bikin kulit kita tampak lebih cerah.

Selain itu, pisang juga punya kandungan yang bisa mendetoks kulit, biar pori-pori bisa lebih bersih dari kotoran dan pori-pori jadi lebih kecil, deh!

Artikel ini telah tayang dilaman Cewekbanget.grid.id dengan judul 5 Makanan yang Wajib Dikonsumsi Biar Pori-pori Kulit Cepat Mengecil!

Selanjutnya