TRIBUNJUALBELI.COM - Seperti banyak publik figurdi tanah air, artis cantik Nia Ramadhani saat ini juga tengah menikmati liburannya.
Nia menghabiskan waktu liburannya bersama keluarganya di Los Angeles.
Bahkan putra bungsunya yang masih sangat kecil pun turut diajak Nia untuk berlibur bersama.
Meskipun tak banyak momen liburan yang diunggah Nia di akun Instagramnya, namun terlihat jika keluarga Bakrie ini sangat menikmati liburan mereka.
Baca : Deretan Fashion Yang Membuatmu Semakin Memukau!
Beberapa wahana wisata tak lupa mereka kunjungi.
Salah satunya adalah Universal Studio Hollywood.
Seperti dilansir TribunStyle.com dari akun Instagram Nia Ramadhani, Rabu (5/7/2017).
Saat berlibur Nia dan Ardie Bakrie terlihat semakin mesra.
Kedua pasangan ini tak lupa mengabadikan momen berdua saat liburan bersama.
Ardi yang notabene lebih tua dari sang istri terlihat sangat serasi ketika berdampingan bersama Nia.
Namun melihat keharmonisan pasangan ini, perhatian netizen justru tertuju pada gaya berpakaian Nia.
Meskipun hanya menggunakan pakaian sederhana, namun penampilan ibu tiga anak ini tetap terlihat glamour.
Nia menggunakan dress yang dipadukan dengan sepatu boots berwarna hitam.
Tak lupa dirinya juga menggunakan sebuah topi dan juga kaca mata.
Melihat gaya Nia yang Fashionable saat berlibur, komentar pun berdatangan dari para netizen.
Tak sedikit netizen yang menyukai cara berpakaian Nia.
@laila_suffina, "Waww stylish banget kak nia."
@irenesuryati64, "Kece banget tu Nia Ramadani."
@anabetiana23, "yaampun kece bgt."
@indah.zu, "Aku suka gaya moe mbak @ramadhaniabakrie."
@asri_wadz, "Sepatunya keren..."
(TribunStyle.com/Indita Kameswari)
Artikel ini sebelumnya telah tayang di tribunstyle dengan judul : Nia Ramadhani Liburan ke Los Angeles, Netizen Terpukau dengan Gayanya yang Fashionable!

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!