zoom-in lihat foto Sekarang Google Maps Dapat Memperbaiki Lokasimu dengan Menggunakan
Sekarang Google Maps Dapat Memperbaiki Lokasimu dengan Menggunakan "Live View AR"

TRIBUNJUALBELI.COM - Masyarakat di dunia ini mungkin tidak ada satupun yang mengenal teknologi GPS kekinian yaitu Google Maps.

GPS buatan Google ini sering sekali dipakai oleh masyarakat untuk penunjuk jalan saat menghindari macet atau mencari tempat yang belum pernah dituju.

Baru baru ini Google Maps telah meluncurkan fitur terbarunya yaitu Live View AR.

Seperti yang dilansir dari Andoridpolice.com (15/7/2020), Fitur Live View AR ini pada dasarnya memanfaatkan data yang terhimpun di Google Street View dan mengombinasikannya dengan teknologi pelacakan GPS.

BACA JUGA:

Lokasi Dituju Belum Terdaftar di Google Maps, Begini Akali Cara Temukan Titik Koordinatnya Supaya Tak Tersesat

Cara Menambahkan Banyak Tujuan di Google Maps dengan Fitur Add Stop

Alhasil Google Maps bisa mengidentifikasi apa yang dilihat pengguna di sekitarnya dan memberi arah ke tujuan.

Tapi sayangnya untuk mengaktifkan Live View AR, pengguna harus menyeting terlebih dahulu.

Karena letak dari Live View AR sedikit tersembunyi dari menu utama.

2 dari 3 halaman

Tenang saja, tidak perlu bingung ikuti panduan ini supaya Live View AR di Google Maps Smartphone kamu aktif.

1. Langkah pertama yaitu update Google Maps ke versi terbaru lewat Play Store / App Store ya

2. Jika sudah silahkan buka aplikasi Google Maps.

Sekarang Google Maps Dapat Memperbaiki Lokasimu dengan Menggunakan "Live View AR"

3. Opsi Live View AR tersedia di menu "blue dot"/ "titik biru" yang menandakan lokasi anda berada.


Perlu diingat untuk mengaktifkan layanan ini, aktifkan pada menu setting lokasi.

4. Setelah klik titik biru lokasi akan muncul beberapa opsi di bawah yang mengatur lokasi anda.

5. Pilihlah menu Kalibrasi Live View.

Sekarang Google Maps Dapat Memperbaiki Lokasimu dengan Menggunakan
Sekarang Google Maps Dapat Memperbaiki Lokasimu dengan Menggunakan "Live View AR"

Saat pertama kali klik Kalibrasi Live View AR Anda harus memberi akses Google Maps ke kamera smartphone anda.

6. Jika sudah arahkan saja kamera ke tempat sekitarmu, maka posisimu akan diperbaiki oleh google satelit.

3 dari 3 halaman

BACA JUGA:

Lewat Aplikasi Google Maps, Begini Cara Lacak Smartphone Hilang

Mau Pesan Ojek Online Pakai Aplikasi Google Maps? Yuk Kepoin Caranya

Gimana, cukup mudah kan? dengan adanya Live View AR ini kamu akan jauh dari kata tersesat di suatu jalan.

Tapi sayangnya beberapa smartphone tidak bisa menggunakan Live View AR ini hanya smarphone yang memiliki dukungan ARcore. (Andra KP_Tribunjualbeli.com)

Selanjutnya