zoom-in lihat foto Cek Daftar Harga Yamaha Motor Bebek dan Sport, Banderol Mulai Rp 20 Jutaan
Cek Daftar Harga Yamaha Motor Bebek dan Sport, Banderol Mulai Rp 20 Jutaan | Kompas.com

TRIBUNJUALBELI.COM - Pasar motor Indonesia memang kini dirajai oleh segmen matik, namun pamor segmen bebek dan sport juga masih baik.

Konsumen tanah air masih melirik bebek dan sport karena fungsi dan nilainya yang berbeda dari matik.

Unitnya di pasaran juga masih mudah dicari, meski didominasi oleh pabrikan Jepang dan memang motor jenis bebek dan sport yang ditawarkan tidak banyak.

Begitu pula Yamaha dengan segala inovasi dan harga, Yamaha mencakup luas pasar Indonesia melalui beberapa produk barunya.

Cek Daftar Harga Yamaha Motor Bebek dan Sport, Banderol Mulai Rp 20 Jutaan |YIMM
Cek Daftar Harga Yamaha Motor Bebek dan Sport, Banderol Mulai Rp 20 Jutaan |YIMM

Harga motor Yamaha yang dipasarkan di Indonesia pun juga diketahui cukup kompetitif.

"Beberapa bulan terakhir ini peminat motor baru lagi berkurang, tetapi ada saja konsumen yang membeli tipe sport dan bebek," ucap Kian Paris, sales penjualan dealer Yamaha Abadi Motor, Jl Panjang No.17 Jakarta Barat.

BACA JUGA:

Skema Kredit Kawasaki KLX 150 BF, Cicilan Mulai Rp 1,3 Jutaan

Cek Simulasi Kredit Kawasaki Ninja 250SL yang Dibanderol Rp 40 Jutaan

"Untuk tipe bebek yang banyak dicari pembeli motor baru adalah Yamaha MX KING, untuk tipe sport Yamaha MT 15," tambah Kian

2 dari 2 halaman

Kali ini kami akan menyajikan daftar harga motor Yamaha terbaru di bulan Juni yang dijual di Jakarta.

Khususnya untuk wilayah Jakarta dan data diambil dari Dealer Motor Yamaha Abadi Motor Jln. Panjang Kebon Jeruk, Jakarta Barat, berikut daftar harganya.


Tipe - Harga
Yamaha MT 15 Rp 36.265.000
Yamaha New R 15 Rp 36.765.000
Yamaha New R 15 Rp 37.370.000
Yamaha XSR 155 Rp 36.265.000
Yamaha MX KING Rp 23.870.000
Yamaha WR 155 R Rp 36.900.000
Yamaha V-Ixion Rp 27.700.000

(Otomania.Gridoto/Adi Wira Bhre Anggono,Rudy Hansend)

Artikel ini telah tayang di Otomania.Gridoto dengan judul Update Harga Motor Bebek dan Sport Besutan Yamaha, Mulai Rp 20 Jutaan

Selanjutnya