zoom-in lihat foto Tak Disangka Enam Kopi Khas dari Indonesia Ini Sangat Digandrungi Masyarakat Luar Negeri. Adakah Favoritmu?
Ilustrasi (Men's Fitness)

TRIBUNJUALBELI.COM - Indonesia tak selalu dikenal karena keindahan alamnya yang menakjubkan, tapi juga kulinernya yang beragam.

Satu yang paling populer di Indonesia adalah keanegaragaman kopinya.

Baca: Produk Herbal Kopi Racik Bumbu Arab Berkhasiat Harga Murah Meriah

Mayoritas masyarakat dunia mengakui kelezatan kopi Indonesia dan banyak dari mereka yang datang ke tanah air demi bisa menikmatinya.

Bahkan ada yang menjualnya sampai ke manca negara.

Harga yang ditawarkan bisa dua sampai tiga kali lipat lebih mahal dibanding yang ada di Indonesia.

Diantara sekian banyak jenis kopi di Indonesia, TribunTravel.com dari laman eastasy.com mengungkapkan 6 jenis yang sangat populer di luar negeri.

1. Kopi Kintamani

staticflickr.com
staticflickr.com

Kopi Kintamani berasal dari Bali dan dikenal akan rasa yang khas, lembut dan manis.

Jenis kopi ini diproduksi dengan menggunakan sistem Subak disertifikasi oleh CIRAD.

2 dari 4 halaman

Kopi ini memiliki tekstur agak kasar, sedikit pahit dengan rasa yang unik.


Paling pas diminum sembari menikmati keindahan kota Kitamani yang menyejukkan.

2. Kopi Joss

staticflickr.com
staticflickr.com

Jika kamu berlibur ke Jogja, jangan lupa untuk mencoba kopi joss.

Cara membuatnya mudah, sepotong arang yang dibakar dan dimasukkan dalam kopi.

Aroma kopi yang terbakar ini cukup khas dan rasa yang dihasilkan lebih lembut.

3. Kopi Lanang

staticflickr.com
staticflickr.com

Kopi Lanang juga merupakan satu jenis kopi yang cukup populer.

Kopi ini biasanya ditemukan di Kalibaru, Malangsari, Jawa Timur.

3 dari 4 halaman

Kopi Lanang, atau kopi peaberry, memiliki keunikan dimana buah hanya berisi biji kopi tunggal, bukannya dua biji.

Karena alasan ini, produksi peaberry tidak sebanyak jenis lain.

Meski sedikit namun Kopi lanang ini memiliki kualitas tinggi, aromanya juga lebih baik daripada yang lain.

Mengkonsumsi kopi ini dipercaya meningkatkan stamina dan kinerja laki-laki.


4. Kopi Toraja

staticflickr.com
staticflickr.com

Kopi yang satu ini menjadi satu jenis yang paling banyak dijual di luar negeri.

Rasanya yang khas dan asal dari kopi ini menjadi alasan banyak orang menyukainya.

5. Kopi Wamena

staticflickr.com
staticflickr.com

Di Papua, ada jenis kopi yang tidak bisa dilewatkan, yaitu kopi Wamena.

4 dari 4 halaman

Kopi ini merupakan jenis kopi Arabika.

Perkebunannya yang terkenal terletak di 15.000 kaki di atas permukaan laut dengan suhu antara 20-25 derajat Celcius.

Kopi Wamena merupakan satu jenis kopi organik dengan kualitas terbaik.

Karena tanah di Papua sangat mudah dibuahi, biji kopi yang dihasilkan memiliki kualitas yang baik.

Bau yang lembut, tapi sangat aromatik dan memiliki rasa manis saat mencobanya.

Dibandingkan dengan kopi Arabika kacang lainnya, jenis ini memiliki lebih sedikit kafein.

6. Kopi Luwak

staticflickr.com
staticflickr.com

Dan jangan lupa kopi Luwak yang dikenal menjadi jenis paling mahal yang pernah ada.


Kopi ini memiliki siklus yang aneh.

Sebelum kita dapat mengkonsumsi, luwak akan memakan buah-buahan dan kotoran mereka mengandung benih akan diambil untuk memproduksi kopi.

Banyak yang percaya proses fermentasi oleh luwak membuat rasa kopi ini lebih besar dan eksotis. (TribunTravel.com/ Ambar Purwaningrum)

Berita ini sudah tayang di TribunTravel.com, tanggal 22 Juni 2017 pukul 11.43 WIB dengan judul "Bangga! Ini 6 Kopi Khas Indonesia yang Populer di Luar Negeri, Mana Favoritmu?"

Selanjutnya