TRIBUNJUALBELI.COM - Mengemudi memerlukan tingkat konsentrasi yang tinggi.
Hal ini dilakukan untuk menjaga keselamatan diri sendiri dan pemumpang.
Namun terkadang ada beberapa hal yang membuat pengemudi menjadi tidak fokus dalam berekendara.
Bisa disebabkan karena mengantuk ataupun hal yang lain.
Hal ini tentunya sangat membahayakan karena dapat berisiko kecelakaan.
Nah agar tetap berkonsentrasi saat berkendara, beberapa tips ini bisa diterapkan seperti yang dikutip dari berbagai sumber.
1. Jangan bermain ponsel
Bermain ponsel saat mengemudi membahayakan karena bisa bisa menghilangkan konsentrasi dan berakibat kecelakaan.
Jika memang ada urusan yang mendesak ada baiknya untuk menepi terlebih dahulu sebelum menjalankan ponsel.
2. Menepi saat mengantuk
Ngantuk adalah musuk utama saat berkendara, oleh karena itu jika merasa mengantuk saat mengemudi lebih baik untuk menepi terlebih dahulu.
Minum kopi atau makan cemilan sering dipilih banyak orang untuk meredakan ngantuk.
Tapi hal ini tidak efektif, ada baiknya kamu menepi terlebih dahulu sebelum melanjutkan perjalanan.
3. Istirahat yang cukup
Istirahat sering diabaikan oleh pengendara, namun hal ini sangat penting.
Istirahat yang cukup dapat menghilangkan rasa lelah dan jenuh.
Ada baiknya sebelum mulai berkendara pastikan lakukan istirahat yang cukup agar tetap bisa berkonsentrasi saat berkendara.
4. Jangan melakukan aktivitas multitasking
Hindari melakukan beberapa aktivitas saat mengemudi seperti membalas pesan di ponsel, mencari lagu ataupun makan cemilan.
Hal ini akan memecah konsentrasi saat berkendara.
Tetap fokus dengan jalan dan rute jalan yang sedang ditempuh.
5. Isi asupan makanan
Mengisi asupan makanan sebelum memulai berkendara sangat penting.
Saat kondisi perut lapar karena tak ada asupan makananan justru sangat mengganggu perjalanan dan dapat memecah konsentrasi.
Namun asupan makanan jangan terlalu berlebihan, karena akan menyebabkan kantuk saat mengemudi.
(Zahrina / TribunJualBeli)

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!