TRIBUNJUALBELI.COM - Ada sebuah perumpaan yang menjadi alasan masuk akal mengapa cincin kawin selalu dipasang di jari manis.
Entah itu dikanan, atau di kiri.
Lepas dari bagian mana, yang pasti di berbagai belahan dunia pasangan yang baru menikah akan memasang cincin di jari manisnya.
Tentu hal itu menjadi lumrah namun masih misteri soal alasan dan asal muasalnya.
Dikutip dari berbagai sumber, rupanya bukan tanpa alasan cincin manis dipakai di jari manis untuk simbol pasangan yang sudah menikah.
Sebuah akun youtube bernama ZNN TV mengunggah video yang memperlihatkan alasan atau filosofi mengapa cincin pernikahan dipakai di jari manis.
Untuk mengetahui makna dari cincin pernikahan yang diletakan di jari manis, seseorang harus menggunakan tangannya sebagai ilustrasi.
Pertama rapatkan kedua telapak tangan Anda agar saling menempel.
Kemudian setelah semua jari Anda saling menempel coba tekuk jari yang berada di tengah.
Ketika kedua jari tengah Anda sudah di tekuk, Anda akan bisa merasakan ada satu jari yang tidak bisa Anda lepaskan.
Jari tersebut adalah jari manis yang melambangkan ANda dan pasangan Anda yang sudah menikah.
Karena dari postingan ZNN TV di ceritakan bahwa jempo atau ibu jari diibaratkan sebagai kedua orangtua Anda.
Sedangkan jari telunjuk adalah saudara kandung.
Sementara jari tengah adalah Anda sendiri.
Jari manis adalah simbol dari Anda dan pasangan Anda yang baru saja mengikat dalam satu ikatan pernikahan.
Jari kelingking adalah simbol dari anak-anak Anda.
Dalam video tersebut dikatakan 'Why? Becouse Lover Stay Together Forever'
'Karena Kekasih akan tetap bersama selamanya, karena itu jari manis dipakai untuk memakai cincin pernikahan'
<iframe src="//www.youtube.com/embed/lCN9GjalwMo" width="560" height="314"></iframe>
(Tribun Bogor/Lingga Arvian Nugroho)
Berita ini sudah tayang di laman Tribun Bogor pada tanggal 7 Juni 2017 pukul 15:56 WIB dengan judul Letakkan Tangan Seperti Ini, Anda Akan Tahu Alasan Mengapa Cincin Kawin Selalu di Jari Manis

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!