TRIBUNJUALBELI.COM - Apakah kamu memakai serum girls?
Serum biasanya digunakan para wanita untuk menutrisi dan melembabkan kulit wajah.
Selain itu, beberapa produk serum juga diketahui dapat mencerahkan atau memutihkan wajah.
Nah, sudah ada belum serum dalam rangkaian skincare-mu?
Kalau belum, waktunya kita mulai dari sekarang, khususnya buat kamu yang sudah punya bekas jerawat dan wajah kusam, nih!
BACA JUGA:
Ketahui Manfaat Serum untuk Kulit dan Cara Membuatnya Sendiri di Rumah
Karena, berkat serum lokal ini, dijamin wajah kita makin cerah dan mulus dengan cepat, deh!
Yuk miliki 3 serum lokal yang ampuh mencerahkan dan melembutkan wajah kita, girls!
1. Wardah Lightening Facial Serum - Rp 54.500
Perpaduan antara vitamin B3 dan hyaluronic acid bisa menjaga kekenyalan dan bikin kulit kita tambah cerah.
Ditambah lagi ada kandungan ekstrak lidah buaya dan vitamin E yang bisa melembapkan dan menjaga kulit dari sinar matahari!
Eits jangan takut. Satu kemasan berisi 5 botol serum kecil kok!
2. Ovale Essential Vitamin Face Lightening - Rp 62.000
Serum wajah dari Ovale ini punya kemasan yang besar dengan buliran-buliran berisi serum di dalamnya, jadi kemasannya lebih higienis dan bisa menjaga kesegaran serum.
Selain itu, kandungan vitawhite, vitamin C, dan vitamin E di dalamnya bisa mencerahkan kulit kita!
Ditambah lagi ada kandungan minyak sunflower yang bikin kulit lebih bersih berkat bisa menghilangkan bekas jerawat!
3. Mineral Botanica Brightening Face Serum - Rp 96.000
Serum dari Mineral Botanica ini diformulasikan dari ekstrak adansonia dan vitamin C sebagai antioksidan dan bisa membantu produksi kolagen menjadi tinggi.
Selain itu, serum ini sengaja dibuat supaya gampang menyerap ke dalam kulit dan bisa bikin kulit lebih cerah dan mulus lebih cepat!
Artikel ini telah tayang dilaman Cewekbanget.grid.id dengan judul Yuk Buat Wajah Cerah & Mulus dengan 3 Serum Lokal Ini. Ampuh!

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!