zoom-in lihat foto Suka Variasi Mobil Biar Lebih Keren? Pahami Dulu Beda Pelek Casting, Flow Forming, dan Forged
Suka Variasi Mobil Biar Lebih Keren? Pahami Dulu Beda Pelek Casting, Flow Forming, dan Forged | Istimewa

TRIBUNJUALBELI.COM - Bagi yang suka variasi mobil, pelek jadi salah satu poin penting dalam menunjang penampilan mobil jadi lebih keren.

Memilih pelek yang tepat adalah hal yang wajib, salah-salah penampilan mobil malah jadi aneh.

Berbagai jenis dan variasi desain pelek kini sudah mudah ditemukan, kita tinggal pilih berdasar ukuran, kualitas dan harga yang pas budget.

Suka Variasi Mobil Biar Lebih Keren? Pahami Dulu Beda Pelek Casting, Flow Forming, dan Forged | Kompas

Perbedaan kualitas dan harga tergantung dari bahan atau material serta proses pembuatan.

Berdasarkan cara pembuatan, pada dasarnya pelek mobil terbagi jadi tiga jenis, yaitu pelek casting, pelek flow forming dan pelek forged. Berikut perbedaan ketiga pelek tersebut:

1. Pelek Casting

Sesuai namanya pelek casting adalah pelek yang dibuat dengan cara dicetak.

Cara pembuatan pelek jenis ini dibagi jadi dua, yaitu gravity casting dan low presure casting.

Pembuatan pelek casting ialah dengan melelehkan material pelek menjadi cairan.

Materail tersebut dituang ke cetakan yang sudah dibentuk.


2 dari 3 halaman

Casting merupakan metode pembuatan pelek paling umum.

Keuntungan pelek casting ialah biaya produksi lebih murah dan waktu pembuatan lebih singkat, teknik ini bisa dilakukan sekaligus untuk banyak pelek, yang terpenting hanya menyiapkan cetakan.

Kekurangan pelek casting ialah karena dicetak terletak pada tingkat kepadatannya.

Karena itu dianggap pelek casting lebih mudah retak atau pecah.

Suka Variasi Mobil Biar Lebih Keren? Pahami Dulu Beda Pelek Casting, Flow Forming, dan Forged | Febri Ardani
Suka Variasi Mobil Biar Lebih Keren? Pahami Dulu Beda Pelek Casting, Flow Forming, dan Forged | Febri Ardani

2. Pelek Flow Forming

Pengertian flow forming ialah proses pembuatan pelek. Merupakan salah satu pengembangan dari jenis casting/cetak.

Velg flow forming dibuat melalui beberapa tahap, dimulai melalui proses cetak kemudian ditekan dengan roller dan ditarik menggunakan mesin sehingga menjadi sebuah velg.

Mudahnya cara pembuatan pelek ini seperti pembuatan sebuah guci.

Pelek casting setengah jadi kemudian dibentuk lagi bagian pinggirnya.

Dengan cara ini kepadatan materialnya pun lebih baik.

3 dari 3 halaman

“Keuntungan proses ini membuat velg lebih kuat, ringan, dan bulat yang membuat balancing roda jadi sempurna,” kata Wibowo Santosa, ahli ban dan velg dari Permaisuri Ban, Mahakam, Jakarta Selatan.


Pilihan velg flow forming semakin banyak dan sedang diminati banyak brand velg yang dijual di Indonesia, karena kualitasnya mendekati velg forged namun dengan harga jauh lebih murah.

Suka Variasi Mobil Biar Lebih Keren? Pahami Dulu Beda Pelek Casting, Flow Forming, dan Forged | Stanly/Otomania
Suka Variasi Mobil Biar Lebih Keren? Pahami Dulu Beda Pelek Casting, Flow Forming, dan Forged | Stanly/Otomania

3. Pelek Forged

Pelek forged dibuat dengan teknolgi paling rumit. Proses pembuatannya tidak dengan casting atau melelehkan material pelek yang kemudian dicetak.

Pada pelek forged, materialnya berbentuk silinder padat. Material tersebut bisa berbagai macam, namun salah satu yang paling umum ialah alumunium, karena kuat dan ringan sehingga cocok untuk bahan pembuatan pelek.

Cara pembuatanya yaitu alumunium padat tersebut dimasukkan ke dalam mesin dan dipanaskan kemudian dibentuk jadi pelek.

Dalam prosesnya pelek juga ditekan (press) sehingga menghasilkan pelek yang solid dan keras.

(Kompas/Gilang Satria)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Pahami Perbedaan Pelek Casting, Flow Forming, dan Forged

Selanjutnya