TRIBUNJUALBELI.COM - Belakangan beredar kuat kabar bahwa Kawasaki akan meluncurkan motor varian baru yaitu Ninja 250 4 silinder.
Tampaknya Kawasaki Ninja 250 4 silinder nantinya akan menjadi motor andalan terbaru Kawasaki Indonesia.
Sosok motor sport yang baru saja diluncurkan dalam ajang Tokyo Motor Sport 2019 sudah dinanti-nantikan para bikers tanah air.
Selain tipe sport turing, PT Kawasaki Motor Indonesia juga memasarkan beragam tipe motor sport lainnya.
"Kawasaki Tidak hanya memasarkan motor turing, kami juga menawarkan motor trail dengan tipe KX dan KLX , ada juga berjenis supermoto dan vintage," kata Nurul Sales Promosi dialer kawasaki Kebon Jeruk Jakarta Barat Kepada GridOto.com.
Menurut Nurul, saat ini yang menonjol adalah tipe motor sport vintage.
"Untuk penjualan 3 bulan terakhir ini yang lagi banyak dibeli kawasaki W175,"ucap Nurul.
Bagi yang ingin menghetahui harga motor kawasaki terbaru 2019,silakan lihat daftar harga berikut ini:
Tipe - Harga
Kawasaki Ninja H2 - Rp 661.000.000
Ninja H2 Carbon - Rp 460.000.000
Kawasaki Ninja ZX10-R - Rp 820.000.000
Kawasaki New Ninja 650 - Rp 164.800.000
Kawasaki Ninja 650 ABS - Rp 155.300.000
Kawasaki New Ninja 650 SE - Rp 167.300.000
Kawasaki Ninja 650 ABS - Rp 155.300.000
Kawasaki Z250 ABS - Rp 60.200.000
Kawasaki Z250SL ABS - Rp 48.000.000
Kawasaki Versys-X 250 Tourer - Rp 73.000.000
Kawasaki Estrella SE - Rp 71.900.000
Kawasaki Estrella - Rp 70.300.000
Kawasaki D-Tracker - Rp 30.800.000
Kawasaki D-Tracker X - Rp 63.700.000
D-Tracker SE - Rp 32.300.000
Kawasaki KLX 150 BF - Rp 31.800.000
Kawasaki KLX 150 - Rp 28.200.000
Kawasaki KX 65 - Rp 36.900.000
Harga motor Kawasaki di atas merupakan harga OTR Jakarta, harga sewaktu-waktu bisa berubah.
(GridOto/Rudy Hansend)
Artikel ini telah tayang di GridOto.com dengan judul Update Harga Motor Kawasaki Terbaru Bulan Oktober 2019 Jakarta

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!