TRIBUNJUALBELI.COM - Akhir akhir ini cuaca sedang berada di suhu yang panas.
Hal tersebut akan lebih mudah kita mengalami heat stroke atau sengatan panas.
Heat stroke adalah suatu kondisi di saat suhu tubuh inti kita mencapai 40 derajat Celcius.
Kondisi ini terjadi ketika kita sedang berada di tempat yang panas dan tidak ada angin yang bertiup.
Akibatnya, tubuh kita akan kehilangan cairan tubuh sehingga mengalami dehidrasi.
Lalu, bagaimana cara mencegah supaya kita tidak terserang heat stroke, ya?
Penyebab Heat Stroke
Sebelum membahas pencegahan heat stroke, kita harus cari tahu lebih dulu penyebab terjadinya serangan ini.
Heat stroke bisa disebabkan oleh dua hal utama.
Pertama, paparan yang berkepanjangan pada suhu tinggi.
Heat stroke yang diakibatkan oleh hal ini disebut dengan heat stroke exertional (klasik).
Biasanya, suhu tubuh inti turut meningkat seiring dengan suhu lingkungan yang panas.
Penyebab kedua adalah melakukan aktivitas berat, heat stroke bisa terjadi akibat aktivitas fisik yang kuat pada cuaca panas.
Selain itu, ada juga penyebab lain dari heat stroke, misalnya menggunakan pakaian tebal dan tidak menyerap keringat.
Kurang minum air putih hingga dehidrasi juga mengakibatkan kita terserang heat stroke.
Kemudian, orang yang tidak terbiasa dengan kondisi panas dan lebih sering menggunakan AC pun lebih rentan terkena heat stroke.
Cara Mencegah Serangan Heat Stroke
Heat stroke ternyata dapat dicegah dan diprediksi. Berikut ini beberapa cara mencegah heat stroke ketika cuaca panas.
1. Gunakan pakaian tipis, longgar, dan nyaman.
2. Gunakan tabir surya minimal SPF 15.
3. Minum air putih lebih banyak.
4. Hindari berada di dalam mobil yang terparkir, termasuk juga hindari meninggalkan hewan peliharaan di dalamnya.
5. Lakukan latihan fisik pada pagi atau sore hari untuk menghindari suhu panas.
6. Hentikan aktivitas jika mengalami kram otot atau kelelahan.
7. Pelan-pelan biasakan diri kita berada di suhu panas. Batasi waktu yang dihabiskan untuk berolahraga pada suhu tinggi jika belum terbiasa.
Artikel ini telah tayang pada laman bobo dengan judul Suhu Panas di Indonesia Bisa Sebabkan Heat Stroke, Ini Cara Mencegahnya

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!