zoom-in lihat foto Kenali Penyebab Ponselmu Melambat dan Cara Mengatasinya
ilustrasi ponsel | bobo

TRIBUNJUALBELI.COM - Ketika smartphone melambat performanya, tentunya akan mengganggu aktivitas kita.

Saking lambatnya, terkadang untuk membuka sebuah aplikasi membutuhkan waktu yang lama.

Cari tau penyebab dan cara mengatasinya yuk.

1. Aplikasi di Background

Siapa yang pernah mengunduh game atau aplikasi baru yang baru saja diluncurkan tapi merasa aplikasi itu kurang menarik?

Atau mungkin ada aplikasi yang hanya teman-teman gunakan sesekali saja.

Namun, sayangnya kita lupa melakukan uninstall aplikasi itu saat sudah tidak diperlukan lagi.

Nah, aplikasi yang unduh tapi tidak lagi pernah digunakan ini akan "memakan" memori atau sumber daya smartphone kita dan menjadi salah satu penyebab smartphone menjadi lemot.

Untuk menghindari terjadinya hal ini, maka teman-teman harus rajin membersihkan aplikasi yang sudah tidak digunakan lagi.

Kalau kira-kira ada aplikasi yang sudah jarang atau tidak digunakan, maka sebaiknya lakukan uninstall aplikasi itu.


2 dari 3 halaman

2. Update Sistem Operasi Smartphone

Sistem operasi apa yang digunakan pada smartphone teman-teman? Android atau iOS?

Meskipun sistem operasi ini berbeda, keduanya harus selalu diperbarui atau dilakukan update, lo.

Update ini berguna untuk meningkatkan sistem kerja smartphone, seperti memperbaiki gangguan yang ada di sistem operasi lama.

Meskipun berguna untuk meningkatkan performa smartphone, update ini juga bisa memberikan dampak negatif pada smartphone.

Kalau smartphone yang teman-teman miliki memorinya rendah dan tetap melakukan update, maka smartphone yang teman-teman miliki akan menjadi lemot.

3. Memori Sudah Penuh

Saat memori internal smartphone sudah berkurang, maka kemampuan smartphone teman-teman juga akan menurun.

Coba cek di memori teman-teman, biasanya hal ini terjadi karena banyaknya foto, video, lagu, atau dokumen lainnya di memori internal smartphone kita.

3 dari 3 halaman

Nah, agar smartphone kembali memiliki performa yang baik, teman-teman bisa melakukan factory reset atau mengatur smartphone ke pengaturan pabrik, seperti saat kita baru membeli smartphone.


Agar teman-teman tidak perlu repot selalu factory reset, teman-teman bisa memilih untuk menyimpan data di microSD, yang bisa diganti saat microSD sudah penuh.

4. Kemampuan Baterai Menurun

Selain masalah memori, kemampuan smartphone juga bisa menurun dan jadi melambat karena masalah baterai.

Setelah beberapa tahun pemakaian, baterai smartphone akan lebih cepat habis, bahkan bisa saja mengalami kebocoran.

Nah, kondisi baterai seperti ini juga akan berpengaruh pada kecepatan smartphone kita dalam memproses program.

Agar kemampuan baterai tidak menurun, kita bisa melakukan beberapa cara.

Caranya adaah dengan tidak menggunakan smartphone saat sedang diisi ulang baterai, tidak membiarkan proses pengisian baterai berlangsung semalaman, dan tidak membiarkan smartphone kehabisan baterai sama sekali.

Artikel ini telah tayang pada laman bobo dengan judul Smartphone Mulai Melambat? Cari Tahu Sebab dan Cara Mengatasinya, yuk!

Selanjutnya