zoom-in lihat foto 3 Rekomendasi Foundation Berkualitas, Harga Ramah Kantong
Ilustrasi | Stylecrazy

TRIBUNJUALBELI.COM - Apa kamu sering pakai foundaton setiap harinya?

Kalau sehari-hari pakai foundation, pasti foundation kita cepat habis.

Rasanya sayang kan kalau harus beli foundation yang mahal?

Itu kenapa kita beruntung banget bisa tinggal di Indonesia, karena ada foundation dengan harga di bawah 50 ribu yang bisa kita miliki serta punya kualitas yang enggak murahan!

Yuk cobain pakai 3 foundation lokal ini dengan harga di bawah 50 ribu aja!

1. Purbasari Alas Bedak Daily Series - Rp 13.000

purbasari.co.id | Purbasari Alas Bedak Daily Series
purbasari.co.id | Purbasari Alas Bedak Daily Series

Walaupun punya harga yang sangat murah, tapi Purbasari Alas Bedak Daily Series ini enggak mengecewakan kok.

Di dalamnya ada kandungan ekstrak Markisa yang enggak beat di kulit dan terasa nyaman.

Ada pula UV Filter biar kulit kita bisa terjaga dari efek buruk sinar matahari, nih!

Tersedia dalam 4 shade yang sesuai dengan kulit orang Indonesia, lho!


2 dari 3 halaman

2. Sariayu Krem Alas Bedak - Rp 35.000

bukalapak.com | Sariayu Krem Alas Bedak
bukalapak.com | Sariayu Krem Alas Bedak

Satu lagi produk lokal yang punya foundation terjangkau, yaitu Sariayu Krem Alas Bedak!

Foundation ini terbilang medium coverage dan enggak punya bau yang mengganggu, lho.

Kemasannya juga kecil, jadi bisa dibawa ke mana-mana.

Namun untuk mengaplikasikan foundation ini sebaiknya gunakan sponge biar lebih mudah, ya!

3. Bless Cosmetics Acne Liquid Foundation - Rp 43.000

bless.co.id | Bless Cosmetics Acne Liquid Foundation
bless.co.id | Bless Cosmetics Acne Liquid Foundation

Kalau mau pakai foundation sekaligus obat jerawat, Bless Cosmetics Acne Liquid Foundation bisa jadi pilihan kita.

Cocok banget untuk pemakaian sehari-hari, karena punya medium coverage yang enggak berat di wajah dan oil control yang patut diacungi jempol, deh!


3 dari 3 halaman

Di dalamnya juga punya formula yang bisa mengecilkan pori-pori dan mencegah jerawat.

Untuk memakainya, pastikan kita mengocok botol foundation terlebih dahulu, ya!

Artikel ini telah tayang dilaman Cewekbanget.grid.id dengan judul 3 Foundation di Bawah 50 Ribu yang Berkualitas & Ramah Kantong!

Selanjutnya