TRIBUNJUALBELI.COM - Punya hunian dengan tampilan yang fresh pastinya diidamkan banyak orang.
Tampilan yang fresh bisa diaplikasikan dengan warna dinding hingga dekorasi rumah yang pas.
Warna bisa menjadi salah satu elemen yang sangat mendukung kondisi di rumah.
Warna juga dapat memilik dampak kepada kondisi psikologis dari pemilik rumah.
Penggunaan dari warna-warna terang, bisa membuat rumah menjadi lebih fresh dan menarik.
Pengaplikasian warna dengan berani tentunya tidak menjadi masalah, jika cocok dengan tone warna yang ada di sekitarnya.
Berikut ini beberapa inspirasi desain rumah dengan warna yang berani, yang bisa menjadi inspirasi.
Memberi warna kuning pada kabinet kamar mandi, membuat suasana ruangan menjadi lebih terang.
Tidak hanya itu warna kuning juga tentunya menjadi warna yang ceria untuk mengawali harimu.
Penggunaan warna hijau ini memberi warna baru pada ruangan dengan indah dan menarik mata.
Tempat duduk yang nyaman untuk melihat sekeliling dan menikmati waktu sejenak.
Dengan warna putih yang lebih dominan, pengaplikasian membuat ruangan menjadi lebih mencolok.
Pintu rumah dengan warna kuning, tentunya membuat kesan hangat.
Hal tersebut juga memberi impresi yang menyenangkan saat berkunjung ataupun pulang ke rumah.
Terlihat berwarna-warni dengan tempat duduk berwarna merah serta warna hijau di langit-langit.
Bagian dapur juga masih menggunakan warna biru. Pengaplikasian warna memberikan kesan ruangan terang dan modern.
Tidak hanya bermain warna melalui cat, tentunya warna juga bisa dimainkan pada beragam perabot dan juga furnitur yang ada.
Warna kelabu dari ruangan ini, juga bisa dipadukan dengan warna kuning yang ceria.
Cukup inspiratif ya. (*)

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!