zoom-in lihat foto Menghitung Hari Peluncuran, Intip Prossesor yang Dipakai Xiaomi Redmi Note 8
Menghitung Hari Peluncuran, Intip Prossesor yang Dipakai Xiaomi Redmi Note 8

TRIBUNJUALBELI.COM -  Tinggal menghitung hari, Xiaomi seri Redmi Note 8 bakal meluncur 29 Agustus mendatang.

Beberapa haru sebelum peluncuran, rincian informasi terkait dengan ponsel terbaru ini terus berdatangan.

Lewat sebuah poster teaser yang diunggah di jejaring sosial China Weibno, pihak Redmi mengonfirmasi bahwa ponsel tersebut bakal ditenagai dengan chip gaming teranyar bentukan Mediatek, yakni Helio 690T.

Helio G90T sendiri diyakini bakal disematkan pada seri Xiaomi Redmi Note 8 varian "Pro".

Ponsel ini bakal hadir dengan konfigurasi empat kamera dengan kamera utama 64 megapiksel.

Sementara, ada juga Redmi Note varian "reguler" tanpa embel-embel "Pro", yang disinyalir bakal hadir dengan chip G90.

Alih-alih mendukung kamera 64 megapiksel, chip tanpa akhiran "T" ini hanya mendukung kamera utama hingga 48 megapiksel.

Di samping kamera resolusi tinggi, seri Xiaomi Redmi Note 8 juga diyakini bakal dibekali dengan NFC.

Jika benar, maka Redmi Note 8 merupakan ponsel seri Redmi pertama yang memiliki NFC.

Fitur lainnya mencakup sensor pemindai sidik jari konvensional yang terletak di punggung, baterai dengan kapasitas jumbo, hingga layar dengan rasio screen-to-body yang tinggi, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari GSMArena, Kamis (22/8/2019).


2 dari 2 halaman

Kendati begitu, belum diketahui secara pasti fitur apa saja yang akan hadir di jajaran seri Xiaomi Redmi Note 8 ini pun beserta spesifikasi rincinya.

Kita tunggu saja peluncuran ponsel ini yang tinggal menghitung hari.

(KOMPAS.com / Bill Clinten / Oik Yusuf)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Ini Dia, Prosesor yang Dipakai di Redmi Note 8", 

Selanjutnya