TRIBUNJUALBELI.COM - Kemeja putih bisa dibilang salah satu item pakaian basic yang wajib kita miliki.
Item ini serbaguna, klasik, dan tak lekang oleh waktu.
Satu kemeja putih bisa Anda padu padankan dengan banyak item pakaian untuk berbagai acara dan suasana.
Baca : Deretan Kemeja Yang Membuatmu Tampil Chic!
Acara Malam
Anda hanya tinggal mengenakan rok lebar dengan padanan sepatu tumit tinggi.
Warna dan motif rok sendiri bisa disesuaikan dengan kepribadian.
Jika ingin tampil klasik dan elegan, padukan dengan rok hitam lebar.
Jika ingin tampil lebih ceria, bisa rok lebar bermotif garis, atau warna cerah yang solid.
Kasual
Salah satu cara membuat tampilan kemeja putih lengan panjang kasual adalah dengan menggulungnya.
Lalu, tambahkan luaran vest dan padankan dengan rok mini dan sepatu sneakers.
Berlibur
Bahan katun sangat disarankan agar memberi Anda kenyamanan saat beberapa kali dikenakan.
Untuk berlibur, Anda dapat memadankan kemeja lengan panjang putih dengan celana panjang putih juga.
Anda tinggal menambahkan aksen pada pinggang serta kalung.
Bekerja
Mungkin terbilang umum, namun, perlu ditekankan sekali lagi, pilih potongan kemeja putih berlengan panjang yang pas pada badan.
Jadi ketika Anda hendak memakai setelan berupa blazer dan celana panjang berbahan polyester, Anda tidak akan merasa kegerahan.
Untuk kesan profesional yang chic, Anda bisa memadankannya Padankan dengan setelan bernuansa gelap seperti cokelat atau biru navy.
(Alvin Dwipayana/Nova.id)
Foto-foto: GotCeleb, Bloglovin’, Pinterest

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!