TRIBUNJUALBELI.COM- Sarapan sering diabaikan oleh banyak orang. Banyak alasan kenapa orang mengabaikan sarapan, salah satunya karena alasan terburu-buru atau karena sudah kesiangan.
Padahal sarapan sangat penting untuk kesehatan dan daya tahan tubuh.
Pada kesempatan kali ini, tim tribunjualbeli.com merangkum berbagai macam manfaat sarapan pada pagi hari.
1. Meningkatkan stamina
Layaknya sebuah mobil yang membutuhkan bahan bakar untuk jalan, melakukan sarapan pada pagi hari juga merupakan sebuah energi yang dapat kamu dapatkan untuk meningkatkan stamina sebelum memulai aktivitas pada pagi hari.
2. Menekan makan berlebih dan mencegah berat badan
Orang yang sudah sarapan, kecil kemungkinan untuk ngemil. Hal ini dapat mengurangi intensitas ngemil sehingga lemak pada tubuh tidak bertambah.
3. Meningkatkan konsentrasi
Sarapan sangat bagus untuk otak, banyak nutrisi yang masuk akan membuat kamu lebih konsentrasi dalam menjalani aktivitas.
Otak kita membutuhkan glukosa dan karbohidrat, jadi ketika ada nutrisi yang masuk maka kinerja dari otak akan berjalan dnegan baik.
4. Mencegah penyakit maag
Bagi orang yang memiliki sakit maag, sarapan pada pagi hari dapat mencegah maag untuk kambuh. Sarapan akan meembuat lambung terisi, sehingga dapat menetralisir asam lambung. Sehingga tidak terjadi kekosongan pada lambung.
Sebaliknya, apabila melewatkan sarapan pagi, maka lambung akan kosong dan mengakibatkan rasa perih dilambung sehingga menyebabkan sakit maag.
Setelah menegetahui beberapa manfaat yang bisa diberikan dari sarapan, ada baiknya mulai dari sekarang kamu tidak melewatkan sarapan.
Jadi, jangan lupa sarapan ya!
Penulis : Zahrina Oktaviana

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!