zoom-in lihat foto Ketahui Prosedur Penilangan yang Benar Agar Tak Tertipu Polisi Gadungan
Ilustrasi tilang polisi | Tribun Pekanbaru

TRIBUNJUALBELI.COM - Sebel nggak sih kalau lo lagi di jalan, terus ada orang berseragam polisi menilang lo cuma gara-gara spion lo nggak lurus.

Pokoknya alasannya nggak jelas deh.

Nyatanya, ada sejumlah oknum yang suka menipu orang lain dengan mengenakan seragam polisi. Ia adalah polisi gadungan.

Agar tak kena tipu polisi gadungan, sebaiknya kamu harus tahu bagaimana sih prosedur penilangan yang sebenarnya.

Nah yang pertama, pelanggar harus tau siapa jati diri petugas dengan jelas.

Mulai dari nama, pangkat, dan kesatuan dinasnya.

"Polisi yang memberhentikan pelanggar wajib menyapa dengan sopan, dan menunjukan jati dirinya dengan jelas," ujar AKBP Harry Sulistiadi selaku Kasudit Dit Pam Obvit Polda Metro Jaya kepada GridOto.com, Senin (1/7/2019).

Kemudian setelah pelanggar sudah mengetahui identitas petugas, pelanggar juga harus tau kesalahannya dimana.

"Polisi juga harus menerangkan dengan jelas kepada pelanggar apa kesalahan yang terjadi," katanya.

Petugas juga harus menerangkannya beserta dengan Pasal dan jumlah denda.


"Kemudian Pasal berapa yang telah dilanggar dan berapa jumlah denda yang harus dibayar oleh pelanggar," terangnya.

Setelah itu pelanggar dapat memilih untuk menerima kesalahan dan memilih untuk menerima slip biru.

Kemudian membayar denda di BRI tempat kejadian dan mengambil dokumen yang ditahan di Polsek tempat kejadian.

Bisa juga dengan menolak kesalahan yang didakwakan dan meminta sidang pengadilan serta menerima slip merah.

Pengadilan kemudian yang akan memutuskan apakah pelanggar bersalah atau tidak.

Nah, setelah itu mendengarkan keterangan dari polisi yang bersangkutan dan pelanggar dalam persidangan di kehakiman setempat, pada waktu yang telah ditentukan.

Biasanya 5 sampai 10 hari kerja dari tanggal pelanggaran.

Nah, buat kamu yang suka melanggar, ayo patuhi peraturan lalu lintas yang berlaku. (GridOto/Muhammad Mavellyno Vedhitya)

2 dari 2 halaman

Artikel ini sudah tayang di laman GridOto dengan judul Street Manners: Ternyata Begini Prosedur Penilangan yang Benar

Selanjutnya