zoom-in lihat foto Simak yuk Cara Mudah dan Praktis Membersihkan Kuas Makeup
ilustrasi (Perfect Beauty)

TRIBUNJUALBELI.COM - Apakah kamu sering memakai makeup?

Jika kamu sering memakai makeup, maka menjaga kebersihan alat makeup sangatlah penting.

Kebersihan alat makeup, khususnya kuas berpengaruh juga dengan kulit wajah kamu.

Supaya kebersihan tetap terjaga, bersihkan kuas makeup paling tidak 2 bulan sekali.

Bagaimana sih caranya?

Nah, berikut cara mudah dan praktis bersihkan kuas makeup yang bisa kamu contoh.

Rendamlah kuas dengan air hangat, kemudian bilas kuas di bawah aliran air untuk merontokkan sisa makeup kering yang menempel.

Fokus bersihkan bulu kuas dan jangan sentuh kepala kuas karena dapat merusak bentuk kuas.

Isi mangkuk dengan air hangat dan sampo bayi, kemudian aduk.

Jika diperlukan, bersihkan kuas dan putar-putar pada telapak tangan hingga berbusa.


2 dari 2 halaman

Bilas kuas di bawah air yang mengalir sekali lagi.

Ulangi langkah kedua dan ketiga sampai air yang mengalir dari hasil pencucian kuas terlihat jernih.

Selanjutnya, gunakan kain untui membersihkan kuas dan bentuk kembali bulu-bulu kuas seperti sedia kala.

Diamkan kuas pada kain hingg benar-benar kering.

Setelah sudah kering, kuas bisa digunakan kembali.

Cukup mudah kan? Silakah mencoba (*)

Selanjutnya