TRIBUNJUALBELI.COM - Lebaran menjadi sebuah momen penting bagi umat muslim di seluruh dunia.
Dalam menyambut hari kemenangan, tentunya berbagai persiapan-pun dilakukan terutama dengan menyiapkan busana pilihan yang nantinya kan dikenakan saat lebaran.
Seperti yang kita tahu, lebaran memang identik dengan baju muslim ya.
Nah, buat kamu yang masih bingung menentukan pilihan busana, sepertinya baju muslim lebaran inspirasi dari Ayu Ting Ting ini bisa jadi pilihanmu lho.
Seperti yang terlihat, Ayu Ting Ting tampak mengenakan kaftan lengan panjang berwarna putih, dengan detail bordiran cantik berwarna senada.
Mempermanis penampilannya kali ini, pedangdut yang tengah digosipkan dekat dengan desainer Ivan Gunawan itu juga tampak memadukanya pemakaian headpiece bahan brokat berwarna putih.
Buat kalian yang berhijab bisa memadukannya dengan paduan hijab motif favoritmu kok, hehehe.
Nah, tapi nggak cuma itu!
Kalian para hijabers juga bisa tampil cantik dan modis saat lebaran dengan baju muslim motif ala Ayu Ting Ting yang satu ini.
Masih dengan nuansa warna putih yang dominan, Ayu Ting Ting tampak mengenakan paduan baju muslim motif floral dan sepatu stiletto heels berwarna putih.
So, buat kalian yang ingin tampil modis saat lebaran, bisa memadukannya dengan pemakaian hijab dan sepatu berwarna polos kesukaanmu. (Stylo/Ristiani Theresa)
Artikel ini sudah tayang di laman Stylo dengan judul Ayu Ting Ting Bagi-bagi Inspirasi Baju Muslim untuk Lebaran, Santun dan Cantik Banget!

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!