TRIBUNJUALBELI.COM – Mobil menjadi salah satu kendaraan yang berfungsi sebagai penunjang mobilitas bagi semua orang.
Jenisnya pun beragam, tergantung pada kebutuhan masing-masing.
Namun mungkin keadaannya berbeda jika berbicara tentang alat transportasi para petinggi negara, apalagi Presiden Soekarno.
Seperti yang kita ketahui bahwa apa yang beliau tumpangi pun bukan sembarang kendaraan, namun harus memiliki tingkat kenyamanan yang tinggi .
Pastinya harus memiliki desain yang mewah nan berkelas, performa luar biasa dan kepuasaan berkendara pun sudah tidak diragukan lagi.
Simak selengkapnya di sini!
1. Buick Eight Series 90
Diproduksi pada tahun 1939, mobil ini menjadi yang pertama yang digunakan Bung Karno ketika menjabat menjadi presiden pertama Republik Indonesia yang saat ini disimpan di Gedung Joang, Jakarta Pusat.
Mobil ini semula milik pembesar Jepang yang kemudian diambil oleh rekan-rekan Bung Karno di Panitia Persiapan Kemerdekaan Indonesia (PPKI) di tahun 1945.
PPKI terpaksa mengambil mobil pembesar Jepang karena panitia tidak mempunyai dana untuk membeli mobil dinas untuk presiden.
2. Chrysler Limousine
Merek Chrysler Crown Imperial Limousine 1954 ini bekas Presiden Soekarno yang digunakan pada 1963-1964 yang didapat dari Presiden Yugoslavia, Joseph Bross Tito dan hanya diproduksi 50 unit di dunia.
Digunakan untuk keperluan kenegaraan seperti untuk menjemput tamu negara dan mobil operasional Bung Karno.
3. Buick Super 1949
Salah satu sejarahnya yaitu mobil ini pernah mengantar keluarga Presiden Soekarno pada 29 Desember 1949 meninggalkan Yogyakarta menuju Jakarta
Menjadi satu-satunya mobil kepresidenan dengan format setir kanan.
4. Dodge Dart
Pada masa kabinet Presiden Soekarno, para Menteri diberi masing-masing satu mobil dinas ini.
Bahkan Perdana Menteri dan Wakilnya pun diberikan yang serupa. (Nadhira Septianda)

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!