TRIBUNJUALBELI.COM - Merawat kulit agar tetap terjaga kesehatannya tentu menjadi perhatian khusus bagi orang saat ini dengan memilih skincare yang sesuai kebutuhan.
Bagi kalian yang sering mengendarai mobil, nah, menyimpan skincare di dalam mobil yang terparkir di luar ruangan tidak dianjurkan.
Yap, mobil yang terpakir di luar ruangan membuat kandungan skincare berubah karena suhu ruangan menjadi panas.
Berikut ini dr. Elly Kusumawardhani akan menjelaskan cara menyimpan skincare yang tepat agar kandungan di dalamnya tidak berubah.
“Penyimpanan skincare sebaiknya di tempat teduh atau suhu kamar dan tidak terpapar sinar matahari secara langsung,” ungkap dr. Elly yang saat ini praktik di klinik Estetika dr. Affandi, Kebun Jeruk.
Selain menghindari paparan sinar matahari, dr. Elly juga menyarankan kalau skincare bisa disimpan di dalam lemari pendingin.
Nah, ketika berpergian mengendarai mobil, jangan lupa untuk menjaga suhu ruangan dari skincare yang kalian bawa.
Kosmetik yang ditinggal di dalam mobil yang terparkir lama akan mengalami perubahan, apalagi jika suhu ruangan lama-lama berubah panas.
“Disarankan untuk tidak meninggalkan kosmetik di dalam mobil apabila cuaca sangat terik, karena skincare akan mengalami perubahan. Perubahan yang terjadi bisa terlihat pada warna, perubahan aroma, misalnya berupa losion ada perubahan konsistensi,” kata dr. Elly.
Perlu kamu ketahui mengenai perubahan kandungan kosmetik yang bentuknya cair seperti toner yang mengandung alkohol, pastinya alkohol tersebut akan mengalami oksidasi kemudian perubahan warna dan aroma menurut dr. Elly.
Akan tetapi untuk kosmetik seperti micellar water, dr. Elly mengatakan kalau perubahannya tidak begitu signifikan.
Eits, tapi jangan terlena dengan warna micellar water yang bening dan menganggap tidak ada perubahan ketika ditinggal di dalam mobil yang terparkir ya.
Penting untuk diingat, kosmetik yang disimpan di mobil yang terparkir membuat kandungannya berubah dan tidak bagus untuk diaplikasikan pada kulit.
Perubahan isi produk akibat disimpan di dalam mobil yang terparkir dalam waktu lama dapat terlihat dari bentuk fisiknya.
Eits, tapi jangan terlena dengan warna micellar water yang bening dan menganggap tidak ada perubahan ketika ditinggal di dalam mobil yang terparkir ya.
Penting untuk diingat, kosmetik yang disimpan di mobil yang terparkir membuat kandungannya berubah dan tidak bagus untuk diaplikasikan pada kulit.
“Untuk efeknya ditakutkan akan terjadi iritasi pada kulit wajah dan hasil perawatan menjadi tidak optimal,” pungkas dr. Elly mengenai bahaya memakai skincare yang kandungannya telah berubah karena disimpan di dalam mobil yang terparkir.
Nah itu dia, jangan lupa ya untuk memperhatikan skincare yang dibawa ketika berpergian dan tentunya suhu ruangan penyimpanannya!
Berita ini telah tayang di Stylo.grid.id dengan judul Bahaya Memakai Skincare yang Pernah Ditinggal di dalam Mobil Terparkir

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!