zoom-in lihat foto Ultra Hemat Daya, Fitur dari Penghemat Baterai dari Samsung yang Manfaatnya Luar Biasa untuk Hp
Ultra Hemat Daya, Fitur dari Penghemat Baterai dari Samsung yang Manfaatnya Luar Biasa

TRIBUNJUALBELI.COM - Bagi pengguna Samsung fitur ini mungkin sudah tidak asing.

Pertama kali dirilis fitur ini hadir pada saat Samsung memperkenalkan Samsung Galaxy S5.



Setelah itu hampir semua handphone premium Samsung di sediakan fitur Ultra hemat daya.

Terkadang kita nggak sadar ternyata fitur ini cukup membantu saat mati lampu atau saat kita sedang melakukan perjalanan jauh,Jika dibandingkan dengan mode standar fitur ini jauh sangat hemat terhadap baterai.

Pada saat menggunakan fitur Ultra hemat daya yang tersedia hanya SMS.

Telepon dan internet namun anda bisa menambahkan beberapa aplikasi totalnya ada tiga slot yang tersedia untuk menambahkan aplikasi yang anda inginkan seperti WhatsApp mungkin memo dan kalkulator.

Saat memakai hemat daya banyak fitur dan sensor yang dimatikan seperti fitur biasa yang dibutuhkan adalah kecerahan otomatis itu juga ikut dimatikan.



Saat mode hemat daya diuji coba dengan kondisi baterai 9%.

Handphone mampu menyala sampai sore hari bahkan malam hari pun masih jalan walaupun saya terus pakai namun tidak pakai internet karena dimatikan jaringan internetnya.

Menu Ultra hemat daya tersedia pada panel notifikasi.

Gimana, tertarik untuk mencoba?