TRIBUNJUALBELI.COM - Meskipun di Indonesia sudah masuk generasi ketiga, Toyota Yaris generasi pertama ternyata masih ada saja peminatnya.
Dengan julukan Yaris Bakpao, desain dan dimensi Yaris tersebut dinilai paling dekat dengan Hatchback Toyota yang cukup legendaris, Toyota Starlet.
Di awal kemunculannya tahun 2006, Toyota Yaris sempat menggerus pasar Honda Jazz yang menjadi market leader di kelasnya.
Toyota Yaris menjadi populer dikarenakan mesin yang bandel dan terbilang irit dengan kepraktisan khas sebuah mobil Hatchback.
Kini di pasar mobkas pun Yaris masih bersaing ketat dengan pesaingnya dari pabrikan Honda.
Bila Anda berniat untuk memboyong Yaris Bakpao saat ini, harganya sudah cukup terjangkau.
Berdasarkan survey kami, Hatchback tersebut dibanderol mulai Rp 85 juta untuk varian J (terendah) tahun 2008.
Sedangkan untuk Yaris Bakpao varian TRD Sportivo dengan usia paling muda (2013), dibanderol sekitar Rp 130 juta.
Anda bisa menemukan harga mobil ini dengan berbagai varian, tahun pembuatan, dan pilihan transmisi yang berbeda di Harga Yaris Bekas kanal Pricelist Otoseken.
"Harga mobil bekas ini bisa jadi patokan. Dikumpulkan dari riset harga dan kondisi unit di sentra mobkas Jabodetabek.
Diperbarui setiap dua minggu sekali," terang Anton Hari Wirawan, penanggung jawab kanal Price List.
Ke depannya kanal tersebut juga akan memuat harga motor bekas, suku cadang hingga aksesoris.
Semoga bisa menjadi panduan bagi Anda ya!
Lebih mudahnya, klik di sini untuk lihat pilihan mobil Toyota Yaris murah harga Rp 80 jutaan.
(*)
Artikel ini telah tayang di GRID.ID dengan judul Toyota Yaris 'Bakpao', Pilihan Hatchback Bekas di Kisaran Rp 85 Juta

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!