zoom-in lihat foto Bocoran Spesifikasi Samsung Galaxy M10 dan M20, HP Murah yang Bakal Rilis Akhir Januari 2019
Bocoran Spesifikasi HP Samsung Galaxy M10 di Geekbench | whatmobile.com.pk

TRIBUNJUALBELI.COM - Samsung sepertinya siap merilis hp terbaru mereka pada akhir bulan Januari ini.

Kedua hp tersebut sendiri adalah Samsung Galaxy M10 dan M20.

Kedua hp ini sendiri diperkirakan dibanderol dengan harga yang tidak terlalu mahal loh.

Untuk Hp Samsung Galaxy M10 sendiri diperkirakan akan dibanderol dengan harga 9.500 Rupe India atau setara Rp. 2 Jutaan.

Sedangkan untuk Hp Samsung Galaxy M20 diperkirakan dibanderol dengan harga 15.000 Rupe India atau setara Rp. 3 Jutaan.

Untuk tempat perilisan hp ini sendiri masih belum bisa dipastikan di mana.

Hp ini sendiri bisa dibilang sebagai salah satu hp yang murah dari Samsung.

Meski begitu, spesifikasi yang ada bisa dibilang cukup mumpuni loh.

Layar dari kedua hp ini sendiri diperkirakan akan menggunakan layar Infinity-V pertama untuk Samsung.

Layar yang diusung sendiri akan berukuran 6 inci dengan layar LCD.


2 dari 3 halaman

Untuk Hp Samsung Galaxy M10 akan menggunakan chipset Exynos 7870 serta membawa RAM 3 GB.

Untuk Hp Samsung Galaxy M20 akan menggunakan chipset Exynos 7904 serta RAM 4 GB.

Dari Internal storage, Hp Samsung Galaxy M10 akan membawa 32 GB.

Sedangkan Hp Samsung Galaxy M20 akan membawa 64 GB.

Untuk kamera, kedua hp ini diperkirakaan akan membawa dual kamera selfie loh.

Salah satu dari kedua kamera itu diperkirakaan sebagai kamera wide angle.

Selain perkiraan spesifikasi di atas, Hp Samsung Galaxy M20 diperkirakan akan membawa baterai dengan kapasitas 5000 mAh loh.

Hp ini sendiri kemungkinan akan diperkenalkan Samsung pada akhir bulan Januari ini.

Serta siap dirilis ke pasar pada bulan Febuari mendatang. (NexTren/Kelvin Layzuardy)

3 dari 3 halaman

Artikel ini sudah tayang di laman Nextren dengan judul Samsung Siap Rilis Hape Dual Selfie Galaxy M10 dan M20 Rp 2 Jutaan

Selanjutnya