zoom-in lihat foto Jangan Langsung Dibuang, Begini Cara Mudah Perbaiki Bedak atau Eyeshadow yang Hancur
ilustrasi

TRIBUNJUALBELI.COM - Berbagai cara dilakukan perempuan untuk tampil cantik.

Dengan melakukan perawatan tubuh, hingga berhias diri.

Kebanyakan perempuan pasti memiliki beberapa item kosmetik untuk menunjang penampilannya.

Seperti lipstik, bedak, eyeliner, pensil alis, maskara, eyeshadow dan beberapa item lain yang digunakan untuk makeup.

Namun jika salah satu benda kesayangan itu retak, rusak bahkan hancur, pasti bakal menjadikan mood berantakan.

Mungkin sangking sebelnya, kamu berpikir untuk membuang item makeup yang rusak itu.

Eits, tunggu dulu, jangan langsung dibuang.

Ada cara mudah untuk memperbaikinya.

Dilansir dari laman makeup tutorial, berikut cara mudah perbaiki bedak atau eyeshadow yang hancur berantakan karena jatuh atau penyebab lainnya.

Yang kamu butuhkan hanya alkohol 70%, selembar plastik, spatula dan kuas eyeliner.


2 dari 3 halaman

Caranya sebagai berikut:

1. Tutup bedak menggunakan plastik yang bersih.

Pastikan kamu menutup dengan erat agar bedak tidak berantakan.

2. Hancurkan bedak yang retak menggunakan spatula.

Pastikan bedak benar-benar hancur.

Jika perlu hancurkan menyerupai loose powder.

3. Setelah hancur, buka platik yang telah menutupinya.

Teteskan alkohol 70% pada bedak yang sudah hancur itu.

Jumlah alkohol yang diteteskan sesuaikan saja dengan seberapa banyak bedak atau eyeshadow itu.

3 dari 3 halaman

4. Setelah tetesan alkohol dirasa cukup, rapikan bedak dengan spatula.


Jika tak ada spatula, kamu bisa menggunakan ujung sendok kecil.

Padatkan, ratakan, dan rapikan mengikuti wadan dan bentuk awal.

Setelah itu diamkan hingga bedak itu mengeras dan menyatu.

5. Jika diperlukan, rapikan dan haluskan bagian atas menggunakan kuas eyeliner yang telah disiapkan.

Jangan menutup kemasan bedak sebelum bedak benar-benar kering.

 (diy)
(diy)


Selamat mencoba!

(TribunJualBeli.com/ Alieza Nurulita)

Selanjutnya