zoom-in lihat foto Wow! Setelah Sukses Produksi Smartphone dan TV Pintar, LeEco Luncurkan Prototype Mobil Listirik, Begini Bentuknya!
Network World.com

TRIBUNJUALBELI.COM - Le Holdings Co asal China resmi menambah dana investasinya untuk mengembangkan mobil listrik hingga 1,08 miliar dolar Amerika Serikat (AS) atau Rp 14,2 triliun.

Merek ini berambisi untuk bisa menjadi pemain global sekalgus penjegal mobil listrik asal AS, Tesla.

Perusahaan yang berbasis di Beijing, juga dikenal sebagai LeEco, telah menarik sekelompok investor China sebagai dana awal proyek, termasuk Legend Holdings Corp, Yingda Capital Management Co, dan China Minsheng Trust dalam sebuah pernyataan pihak LeEco.

Simak juga : Sport Car Ini Super Mewah, Ini Harga Terbaiknya!

LeEco, sebagai perusahaan yang lama berkecimpung di bisnis smartphone dan smart TV, telah merancang dan membangun sebuah prototipe EV disebut LeSEE.

Google
Google

Ditambah dengan gelontoran dana yang cukup besar tersebut, semakin menunjukkan keseriusan Jia Yueting, miliarder yang juga pemilik LeEco untuk masuk di industri mobil listrik.

Baca juga : Porsche Kece Ada yang dibawah 1 Milyar Lho, Tanpa Syarat, Ini Bentuk dan Spesifikasinya!

Google
Google

April 2016 lalu, dirinya sempat mengatakan, kendala terbesar untuk proyek ini yaitu terkait dengan pembiayaan dan sokongan dana tunai, itu permasalahan yang harus segera dipecahkan.

Google
Google

Nampaknya, saat ini keinginannya tersebut tercapai.

Google
Google

Mengutip Autonews, Kamis (22/9/2016) pemerintah China memberlakukan standar teknologi ketat untuk mobil listrik, dan mempertimbangkan untuk membatasi jumlah produsen sampai 10.

Google
Google

Bukan hanya LeEco, ada pula NextEV Inc, perusahaan China yang berambisi untuk mengalahkan Tesla. China juga memberikan subsidi cukup besar untuk kendaraan listrik dan hibrida.

(Kompas.com/Ghulam Muhammad Nayazri)