zoom-in lihat foto Dibanderol Hingga Jutaan Rupiah, Ini Kelebihan Es Batu Mewah Untuk Kaum 'Crazy Rich'
Ilustrasi Super Crazy Rich (Al Bawaba)

TRIBUNJUALBELI.COM - Fenomena Crazy Rich sedang ramai menjadi perbincangan setelah film "Crazy Rich Asian" meledak di pasaran.

Istilah "Crazy Rich" tersebut pun menjadi viral dan orang berbondong-bondong untuk memperlihatkan kekayaan mereka.

Orang-orang super kaya ini kemudian menarik perhatian masyarakat, termasuk gaya hidup mereka sehari-hari dan seberapa banyak uang yang telah mereka habiskan.

Bagi orang kaya, selalu ada cara untuk menghamburkan uang mereka, bahkan dengan harga yang kadang sudah tidak masuk akal.

Dilansir oleh Kompas.com, bahkan ada sekotak es batu kecil dijual seharga Rp 97 ribu.

Es batu mewah ini dijual nyaris Rp 5 juta per kemasan karena setiap kemasan berisi 50 bongkah es batu kecil.

Es batu mewah ini dibuat oleh perusahaan bernama Glace Luxury yang tertelak di California, Amerika Serikat.

Mereka mengaku es batu yang dijual sangat berbeda dengan es batu rumahan yang dibuat di dalam freezer atau pendingin.

Es batu mewah ini diklaim lebih sehat karena terbuat dari air murni yang bebas polusi.

Mereka juga mengatakan bahwa es batu ini membutuhkan waktu yang lebih lama untuk mencair.


2 dari 3 halaman

Pihak Glace Luxury mengatakan kalau es batu ini sama sekali tidak mempunyai rasa dan tidak akan membuat rasa minuman berubah ketika mencair.

Namun, harganya yang fantastis tentu saja tidak bisa dinikmati oleh orang biasa.

Es batu mewah (Glace Luxury Ice)
Es batu mewah (Glace Luxury Ice)

"Biasanya, es batu dibuat dengan memakai air keran biasa yang bisa mengandung 150 jenis kotoran dan karsinogen yang dapat membahayakan kesehatan," tutur pihak Glace Luxury.

"Etosnya minuman yang berkualitas membutuhkan pendingin yang berkualitas pula.

Dimurnikan dari polutan dan zat adiktif yang mampu mencemari rasa minuman, Es Glace merupakan pilihan terbaik untuk minuman kalian," tulis perusahaan tersebut dalam situs resminya.

Es batu mewah ini diukir satu per satu dengan tangan dari 136 kg bongkahan es murni yang sangat pantas dengan harga yag ditawarkan.

Setiap balok es memiliki ukuran 6 cm setiap sisinya dan bisa bertahan hingga 20 sampai 30 menit.

Perusahaan ini dirintis oleh Roberto Sequira, seorang dosen jurusan bisnis di Universtitas Los Angeles yang memimpikan bisnis dengan margin tinggi dan terukur.

3 dari 3 halaman

Dan apabila es mewah tersebut meleleh, mereka menyediakan kantong es yang dapat ditutup kembali agar kotoran tidak masuk.

Ya, paling tidak dengan uang Rp 5 juta para kaum "Crazy Rich" bisa mendapatkan sekantong air bersih tanpa polusi. (*)

(Diah Puspita Ningrum)

Artikel ini telah tayang di Nakita.id dengan judul Ada Es Batu Mewah Untuk Kaum 'Crazy Rich' Harganya Sampai Jutaan

Selanjutnya