zoom-in lihat foto Tak Cuma Menyedapkan Makanan, Garam Ternyata Ampuh Atasi Jerawat
Ilustrasi (shutterstock)

TRIBUNJUALBELI.COM - Seringkali kita terganggu dengan keberadaan jerawat di wajah.

Apakah kamu salah satunya?

Salah satu penyebab munculnya jerawat ialah karena pori-pori tersumbat.

Faktor lain yang menyebabkan jerawat dapat berupa ketidakseimbangan hormon, perubahan gaya hidup, faktor lingkungan seperti polusi, dan lain sebagainya.

Produksi minyak yang berlebihan pada kulit dapat dikendalikan dengan menggunakan pengobatan alami secara teratur.

Salah satu obat alami yang bisa digunakan untuk menyelesaikan masalah jerawat ialah garam.

Manfaat garam untuk meningkatkan kecantikan sudah sangat dikenal.

Tidak hanya sebagai obat jerawat, bahan yang juga dapat dijadikan penyedap masakan ini juga mampu mengekfoliasi kotoran dalam pori yang tersumbat dan mengangkat sel-sel kulit mati.

Eksfoliasi yang dilakukan dengan garam ternyata juga bisa meningkatkan sirkulasi darah.

Lalu bagaimana caranya?


2 dari 3 halaman

Pertama, kamu harus siapkan garam dan air hangat.

Campurlah kedua bahan tersebut.

Sebelum mengoleskannya pada wajah, pastikan wajah kita dalam kondisi bersih.

Pijat perlahan pasta garam yang sudah dibuat pada wajah lalu biarkan hingga 15 menit.

Kemudian bilas dengan air hangat, diikuti dengan air dingin.

Setelah selesai, kamu bisa gunakan pelembap berbahan minyak agar hasil lebih maksimal.

Tahap terakhir, kita bisa gunakan pelembap untuk hasil maksimal.

Selain menjadi bahan masker untuk dioleskan pada seluruh wajah, kita juga bisa mencampurkan garam dengan minyak almond, madu, serta baking soda untuk obati jerawat yang meradang.

Bagaimana, mudah bukan ?

3 dari 3 halaman

Tidak ada salahnya loh mencoba tips di atas untuk hilangkan jerawat membandel. (*)

(Alfiyanita Nur Islami/NOVA.id)

Artikel ini telah tayang di NOVA.id dengan judul Ternyata Garam Berkhasiat untuk Obati Jerawat, Bagaimana Caranya?

Selanjutnya