TRIBUNJUALBELI.COM - Sebagai seorang selebriti, penampilan Ririn Ekawati selalu menjadi perhatian.
Selain bakat aktingnya, kehidupan pribadi dan gaya berbusana mereka kerap membuat publik penasaran.
Hampir dalam setiap kesempatan, penampilan dari para selebriti tanah air selalu menarik untuk dibahas lebih jauh.
Salah satunya nih ada Ririn ekawati, aktris cantik yang selalu berpenampilan modis.
Tak hanya penampilannya yang modis, tapi outfit yang dikenakan oleh wanita kelahiran Balikpapan tahun 1982 juga memiliki harga yang cukup untuk bikin geleng-geleng kepala.
Seperti penampilan terbaru yang diungkapkan di akun instagram pribadi miliknya baru-baru ini.
Dalam postingan tersebut, Ririn Ekawati tampil semi kasual dengan mengenakan white t-shirt bergambar yang dipadukan dengan black jeans.
Satu hal yang menarik dari postingannya kali ini adalah tas yang dikenakan oleh aktris cantik tersebut.
Tas yang dikenakan oleh adalah tas koleksi dari brand Dior.
Harga tas berwarna merah yang dipakai oleh Ririn Ekawati dibandrol dengan harga 3.250 dolar Amerika atau setara dengan Rp 47 juta.
Dior Mini Saddle Bag in Red Ultra Soft Calfskin
Wah harga tasnya udah bisa dipake buat DP rumah nih.
(*)
Artikel ini telah tayang di grid.id dengan judul Tampil Manis, Harga Tas yang Dipakai Ririn Ekawati Bisa Buat DP Rumah loh

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!